Giliran Syahrul Amin Tercepat Di Kualifikasi MP2 Motoprix Serang, Timenya Tipis Bro

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah di babak kualifikasi kelas MP1 hanya berada di posisi kedua tercepat, di kelas MP2, Syahrul Amin akhirnya mampu menjadi yang tercepat. Pembalap dari tim Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK Ultraspeed Bahtera ini mampu jadi yang tercepat dengan motor Yamaha Z1 injeksi.

Sama seperti di saat babak kualifikasi MP1, Syahrul Amin juga mencetak best time di akhir-akhir babak kualifikasi. Setelah mempelajari semua titik sirkuit KP3B Serang, Banten Amin mampu tampil maksimal hingga mencetak best time 50.588detik.

NHKhelm

image

” Sebelumnya saya mencoba untuk mempelajari dulu semua titik di trek ini. Saya mencoba gantung rpm di semua tikungan trek ini dan alhamdullilah bisa jadi yang tercepat.” Tutur Syahrul Amin yang asli Papua ini.

Diposisi kedua, rekan setim dari Syahrul Amin yaitu Sulung Giwa hanya terpaut 0,014 detik saja. Sementara itu di posisi ketiga ada pembalap asal Masamba, yaitu  Awhin Sanjaya. Awhin  yang tergabung di tim Sidrap Honda KYT Nissin IRC Trijaya mampu mencetak best time 50.631 detik atau hanya lebih lambat 0.043 detik saja dari Syahrul Amin. Pokoknya race besok dijamin bakalan seru, karena akan ada juga perang antara pabrikan Yamaha dan Honda di kelas ini. [luvo]

image

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakBoy Arbi Tercepat Di Kualifikasi MP1 Motoprix Banten, Syahrul Amin Kedua
Artikulli tjetërHasil Kualifikasi Motoprix Serang Banten 14 Mei 2016
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.