Final YCR 2015 Sentul : Pembalap Luar Jawa Mantap

Agung Febri Ramadhan (2)bikin geger di kelas YCR1
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah menggebrak di babak kualifikasi, para pembalap luar jawa juga tampil apik di race final Yamaha Cup Race ( YCR ) 13 November 2015. Mereka yang datang jauh dari luar jawa ini ternyata cepat beradaptasi untuk membalap di sirkuit Sentul besar.

Di kelas utama YCR1, pembalap asal Aceh dari tim asal Sumatera Barat yaitu Agung Febri Ramadhan mampu mengagetkan. Pembalap yang tergabung di tim Yamaha Yamalube Denas KYT FDR HR KYB AHRS Yonk Jaya ini mampu jadi jawara di kelas ini.

NHKhelm

Sementara itu Dimas Topo Aditya dari tim Teqleck HDS KYT Mimaki RT yang tercepat di babak kualifikasi kemarin sepertinya kurang beruntung. Dimas yang asli Riau namun timnya dari Sumatera Barat ini hanya bisa finish di posisi ke-10.

Podium YCR1 Agung Febri, Syahrul Amin dan Reynaldi Pradana
Podium YCR1 Agung Febri, Syahrul Amin dan Reynaldi Pradana

” Untuk pengalaman balap disini, saya belum pernah, namun saya pernah ikutan Yamaha Riding Academy (YRA) disini. Membalap disini saya awalnya mencoba melihat para pembalap Jawa. Setelah itu saya mencoba dan Alhamdulillah jadi juara. ” tutur Agung Febri Ramadhan.

” Saya tidak menyangka bisa mendapatkan hasil yang seperti ini.” tutur Defri Nasli selaku owner dari tim asal Padang ini.

Agung Febri dan bos tim Denas, Defri Nasli
Agung Febri dan bos tim Denas, Defri Nasli

Di kelas lainya yaitu di kelas YCR3, Anggi Setyawan asal Sulawesi dari tim Yamaha Yamalube Akai Jaya BAF RMS KYT MBW2 Palu serta Aditya Anugerah dari tim Canasta RBRT NHK FDR AHRS mampu raih podium 2 dan 3 dibawah Wawan Wello yang jadi juara dengan motor injeksi.Wawan Wello sendiri merupakan asli dari Pulau Sulawesi yang hijrah ke Jawa untuk balapan.

Tidak hanya di 2 kelas itu saja, di kelas YCR4 malah juara 1-3 diisi oleh pembalap asal Sulawesi. Renaldy JR dari tim Yamaha Yamalube SJM BAF KYT FDR Makassar,disusul Fahnisar Nurjabad dari tim Yamaha Yamalube NHK KYB SSS Excel Ares Makassar dan Muhajirin Harmono dari tim Yamaha Makmur NHK Shendy TDR YSS Racing Poso, mereka bertiga mengsisi posisi juara 1-3 di balapan yang diguyur hujan ini.

Di kelas pemula, para pembalap luar jawa juga tampil apik
Di kelas pemula, para pembalap luar jawa juga tampil apik

Jadi hampir di semua kelas utama kecuali kelas dibawah umur yaitu kelas YCR5 dan YCR6, dikuasai oleh para pembalap luar jawa. Sementara itu, race YCR2 batal digelar karena hujan sangat deras dan di beberapa area tergenang air dan dianggap membahayakan.Untuk hasil race sendiri, di YCR2 maka dihitung dari hasil di babak kualifikasi.

Keberhasilan mereka yang dengan sekejap mampu beradaptasi di sirkuit Sentul besar memang patut diacungi jempol. [ luvo ]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHasil Race Final Yamaha Cup Race ( YCR ) 2015
Artikulli tjetërInilah Para Juara Umum Yamaha Cup Race ( YCR ) 2015 Beserta Ulasanya
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.