Final Indoclub 2019: Kim’s Racing Optimis Tutup Musim Dengan Manis!

Reza Hanum Ft. Underbone Kim's Racing
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kim’s Racing Tegal siap menyambut pertempuran akhir dalam kejuaraan Daytona Indoclub Championship 2019 yang berlangsung di sirkuit Sentul, Karting, Bogor (8 Desember).

Kali ini mereka akan membawa Reza Hanum, pembalap asal Banyumas. Kolaborasi mereka bukanlah yang pertama. Sebelumnya kiprah mereka sudah membuat sesuatu yang fantastis, yakni best time Underbone di event Gass Tipis.

NHKhelm

Tentunya mereka siap mengulangi dalam Daytona Indoclub besok. “Nanti malam jalan ke Sentul. Persiapan motor sudah maksimal, tinggal besok seting kaki-kaki. Underbone 125z sudah ok, karena data event kemaren sama Reza sudah ada,” papar Fx. Edy selaku owner tim.

Gass Tipis Seri 2 Sentul: Kim’s Racing Tegal Hadirkan Reza Hanum!
Owner Kim’s Racing Tegal saat beraksi di kelas Ex. rider

“Tinggal RX-King yang masih ada kendala di sok depan, mudah-mudahan besok ketemu set up sok depan, biar bisa maksimal di kelas superpro,” lanjut sang owner yang kali ini absen turun di kelas ex. Rider.

Kenapa bos? “Ada launching pembukaan Café baru di Tegal, jadi saya bisa kawal tim sampai Jumat saja,” tutupnya. Oh gitu, semoga lancar acaranya bos.

Nah, Reza Gareng sendiri mengaku siap berikan yang terbaik di final Indoclub besok. Motivasinya berlipat karena sebelumnya kurang beruntung. “Bismillah, saya akan berusaha maksimal untuk tim ini di final Indoclub besok,” kata Reza yang habis piknik dari Thailand.

Selamat berjuang!! Gaspooll… | Yugo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakFinal Kawahara IRC IDC 2019: Buka Kelas Baru Bebek 200cc Sleep Engine, Nih Tujuan Erdeve!
Artikulli tjetërFasttech Hadir di Final Indoclub 2019 Dengan Spek Mesin Terbaru, Powernya 40,8 HP