Final IDC 2017: Akankah Duri Bambits Lakukan Tim Order di Kategori Pemula?

Bos Duri Bambit Optimis Joko Precil Kunci Gelar Juara Umum di IDC Seri 4 Demak
Joko Percil (Duri Bambit)
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menarik kita bahas perebutan juara umum kategori pemula dalam ajang Kawahara IRC Drag Bike 2017. Sebelum putaran final pada Minggu, 19 November besok disajikan, dragster andalan Duri Bambits yakni Wildan Kecil masih menjadi yang terdepan.

Wildan Kecil yang asli Salatiga, Jateng memimpin dengan 100 poin. Unggul dari Ali Topan (Kudus) yang kantongi 84 poin dan rekannya Joko Precil (Klaten) dengan 82 poin. Peluang ketiga dragster ini masih terbuka lebar untuk mencatatkan diri sebagai pemula terbaik di tahun 2017 ini.

NHKhelm

Masih ada 50 poin yang harus diperebutkan. Itu dari 2 kelas khusus pemula (poin) bebek 4T 155cc Std dan Sport 2T 155cc Std. Sementara kelas matic 200cc khusus pemula memang tidak masuk dalam hitungan poin.

Nah, menarik kita bahas apa yang akan dilakukan pasukan Duri Bambits dengan kedua pembalapnya yang masih sama-sama berpeluang. Memang Wildan lebih di atas angin, dengan selisih 16 poin dengan Ali Topan dan 18 poin dengan Joko Precil.

Joko sudah menggenggam juara umum kategori pemula di Pertamax Drag Bike 2017. Bisa jadi ia akan lebih santai dan mengawal Wildan untuk meraih juara umum IDC. Menunggu hasil dari Wildan dan Ali Topan bermain dulu baru ia tampil belakangan.

“Gak ada lah! Mereka harus berjuang sendiri. Joko juga harus all out. Dia kan sementara di peringkat ketiga, masa gak mau finis di posisi pertama ataupun kedua?,” Bilang bos Agil, owner Duri Bambits.

Joko Precil pun mengaku demikian. “Kalau balap MotoGP mungkin mudah lakukan itu, membantu rekan satu tim. Tapi kalau di dragbike ya susah kak, meskipun bisa juga. Hehehe,” Paparnya.

Sementara bagi Wildan Kecil, ia akan berusaha lebih fokus dan tetap mempertahankan pundi poinnya. “Saya tidak memikirkan hal itu kak, yang jelas saya akan berusaha dan berjuang untuk menjadi yang terbaik, doakan ya kak.” Ujar Wildan, yang beberapa Minggu lalu sukses sabet juara umum Kejurnas Dragbike Manokwari, Papua Barat.

Oke deh, kita saksikan saja kisah mereka di Sirkuit Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta pada Minggu 19 November 2017. | Yugo

Final IDC 2017: Akankah Duri Bambits Lakukan Tim Order di Kategori Pemula?
Joko Percil dan Wildan Kecil
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakCal Crutchlow Sebut Marquez Seperti Alien di MotoGP, Ini Alasannya…
Artikulli tjetërFinal IDC 2017: Yamaha Touch 140cc M. Yusron Dipastikan Jadi yang Terbaik