Duet Honda Capella Kuasai Kelas Seeded Seri 4 Kejurda Balap Motor Banda Aceh

Aksi Ega Fajar Yulian
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dua Pembalap Honda Capella FIF Astra NHK RT Tampil sempurna kala mengikuti ajang Kejurda Honda Sonic IMI Aceh putaran yang ke IV yang berlangsung di sirkuit Non Permanen Stadion Harapan Bangsa Minggu ( 6/11) ajang yang di sajikan oleh Alfa organizer ini sukses menjadi ajang yang begitu panas dan sengit dan menyita perhatian para penonton, di kelas ini masing- masing pembalap Honda ini saling berbagi podium di kelas MP1 dan MP2.

Ada nama Ega Fajar Yulian,  pembalap dari tim Honda Capella FIF Astra NHK RT mampu jadi yang terdepan di race final Bebek TU 150cc Seeded ( MP1 ) di kejurda Honda Sonic IMI aceh putaran ke IV, Banda Aceh (28/7). Pembalap asal asal kota Sawahlunto Sumatera Barat ini mampu finish lebih cepat didepan pembalap dari tim FRT Wirataco Korwil IMI Tamiang yaitu Agung Febri R yang finish kedua.

NHKhelm
Ega Fajar Yulian, Hazbullah dan Abdul Malik
Ega Fajar Yulian, Hazbullah dan Abdul Malik

Sebenarnya di final race kali ini MP1 Ega memulai start di posisi ketiga, dan ada beberapa pembalap yang sempat bertarung sengit jalannya race kali ini. Misalnya ada Safrianto Ilham yang lebih dulu meminpin jalan nya race selama tiga putaran, Suman sapaan akrab yang tergabung bersama tim A2N Mimaki Sonic pulsa FM Aceh TV AOC ini tiba-tiba sleding pada lap ke tiga karena licin nya Track yang di guyur hujan.

Ega yang mengikuti Suman ini Langsung merebut posisi pertama serta di ikuti agung febri R urutan kedua hingga race usai di susul M.Reza Ogek dari Aceh jaya di posisi ketiga , di urutan ke empat di isi oleh M.Fikar dari Tim QL motor FRT Alam jaya RT ,untuk tempat kelima di tempati oleh Arif Maulana .

Aksi Abdul Malik
Aksi Abdul Malik

“ Start di urutan ketiga sempat bermain sabar karena track yang licin namun ketika ada pembalap yang tiba-tiba sleding, Ega langsung rebut posisi kala ada nya peluang yang terbuka, Agung juga sempat memberi perlawanan sengit tiap lap demi lap motor nya sangat kuat hingga bisa mengikuti saya terus, namun hari ini saya syukur bisa unggul di MP1,”  Beber Ega Fajar Yulian.

Nah, Abdul Malik yang sempat di unggulkan dengan menunggangi Honda Sonic di kelas ini harus rela tidak finish di MP1 akibat terjatuh bersama pembalap lain , meski tidak finish di Mp1 pembalap yang membela Aceh di ajang PON Jabar beberapa waktu lalu, Agam sapaan pembalap berkulit hitam manis ini  berhasil merebut podium pertama dikelas MP2 , sempat bertarung sengit dengan Agung Febri R dan Agus Setiawan , namun tak tergoyah kan dominasi nya di kelas ini.

“ Meski tak bisa finish di MP1 saya mampu membalas nya dengan podium ke satu di kelas MP2, di MP1 saya kalah cepat ketika start dengan pembalap lain kala masuk R1 peluang saya untuk masuk sedikit susah, sempat mengikuti rombongan depan tiba-tiba saya terjatuh dengan salah satu pembalap lain, mudah-mudahan di seri trakhir saya bisa lebih maksimal lagi,” Ujar pembalap bernomor Star 45 ini.[a2m]

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakMulai GP Valencia, Nomer Start 65 Akan Dipensiunkan
Artikulli tjetërErwin Embot Juara Umum IRC Speed King KNC Drag Bike Lampung 2016
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.