Drag Bike Cimahi 2016, Dipanaskan 665 Starter, Fandi Pendhol Juara Umum

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhir pekan kemarin di jadikan adu gengsi di antara pecinta balapan adu karapan motor alias Drag Bike 201M. Tema hajatan “GCRT MIMAKI SAMHARI SUMBER PRODUCTION GASPOLL 201M” yang di adakaan sabtu 06-Feb-2016 bertempat di sirkuit Brigif Cimahi menarik amat sangat banyak partisipan baik itu dari dalam maupun luar kota Cimahi.

Nah selain berjibunnya perserta yang langsung terukir sebanyak 665 Peserta menjadi rekor di awal pertama garapan Sumber Production di tahun ini, ternyata ketertarikan para peserta drag bike memenuhi sikruit ini di karenakan hadiah yang di berikan oleh pihak Sumber Production amat sangat mengiurkan.

NHKhelm
Fandi Pendhol juara umum di GCRT Mimaki Samhari Drag Bike Sumber Production Cimahi 6 Februari 2016
Fandi Pendhol juara umum di GCRT Mimaki Samhari Drag Bike Sumber Production Cimahi 6 Februari 2016
Walaupun garapan bikinan SP (Sumber Production) pada tahun ini tidak ada sery, namun Juara Umum dan Juara Fastest Time di berikan per sery nya. Dan tak tanggung-tanggung untuk juara UMUM tiap serynya di Ganjar uang Kontan 5JT Rupiah dan untuk Juara FASTEST TIME nominalnya mengiurkan alias jutaan rupiah.
Fandi Pendhol pembalap asal Semarang berhasil mengacak acak di tiap kelasnya menggagalkan ambisi pembalap tuan rumah meraih menjadi juara umum. Dan Fandi Pendhol pun berhak mendapatkan title JUARA UMUM dan uang 5JT rupiah
Sedangkan peraih Fastest Time (peraih bestime) pembalap tuan rumah berhasil mengamankan posisi tersebut. Asep Robot dari team RCB Ius Motor mengemas waktu 07.332 mengasapi pembalap seniornya Antonius Petruk yang hanya mampu meraih waktu 07.443 dan menduduki posisi RUnner Up.Time Asep Robot di raih di kelas Sport 155cc Tune-up.

Asep Robot raih fastest time
Asep Robot raih fastest time
Walaupun berhasil mengemas Event perdana dengan peserta yang banyak. Namun masih ada sedikit hal yang perlu di perbaiki di event selanjutnya agar garapan Sumber Production lebih ok lagi. Salah satunya dengan pemilihan Sensor Timei yang harus terbukti kepresisiannya. Karena di event kemarin sempat terjadi beberapa kali eror Sensor. Dan sempat lampu di ganti sebanyak 3X.
Overall garapan dari Sumber Agung Rizki selaku peminpin SP bisa kita apresiasi dan beri 4 jempol untuk beliau. Semoga di garapan garapan selanjutnya acara SP harus bisa lebih  lebih lebih meriah lagi, josssssssssssssss. [ iyonk ]
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDaftar Pembalap World Superbike (WSBK) 2016
Artikulli tjetërHasil Kratingdaeng Drag Bike Kebumen 2016
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.