CMRT Bengkulu Main Di Dua Event, Si Bos Gatel Ikut Turun di Kelas Exrider

CMRT Bengkulu Main Di Dua Event, Si Bos Gatel Ikut Turun di Kelas Exrider
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menghadapi akhir pekan ini, tim dengan ciri khas warna pink CMRT Bengkulu tidak main-main. Pasalnya tim yang dimiliki Anggi Suherdian bakalan turun di dua event besar sekaligus! Yap, yaitu Motoprix Final Region B di Sirkuit Bung Tomo Jawa Timur & Indoclub Championship di sirkuit Sentul Karting, Jawa Barat.

Untuk gelaran Motoprix CMRT hanya menurunkan Akhiar PP untuk bertarung di kelas bebek 150cc Std Rookie. Sedangkan untuk event Indoclub tim ini bakal turun dengan kekuatan penuh. Bagaimana tidak, 7 pembalap bakalan membela tim asal bengkulu ini. Siapa saja?

NHKhelm

Untuk kategori matik CMRT akan mengandalkan pembalap senior asal Subang Asep Bedun di kategori open, Kencana Darma di kategori pemula & Egi Arista di kategori wanita. Sedangkan untuk kategori bebek tim ini akan menurunkan Richard Taroreh di kelas Underbone & RX King Super Pro, Rey Ratukore di kelas MP1, Dany Keder Di kelas bebek 2T Open & M. Akbar di kelas bebek 2T Pemula.CMRT Bengkulu Main Di Dua Event, Si Bos Gatel Ikut Turun di Kelas Exrider

“Untuk akhir pekan ini kita memang akan balapan di dua event, yaitu motoprix & indoclub. Untuk Motoprix kita hanya bermain di kelas bebek 4T 150cc std Rookie, sedangkan untuk Indoclub kita akan tarungkan 7 pembalap sekaligus. Semoga saja di akhir pekan nanti kita bisa meraih hasil yang maksimal.” Ungkap Anggi Suherman owner dari CMRT Bengkulu. “Oia ada tambahan 1 pembalap di kelas exrider yaitu saya sendiri. Semoga saya dapat bersaing dengan jawara-jawara exrider di event indoclub nanti.”. Sambung Anggi yang sudah mempunyai bekal saat event Sumatra Cup Prix beberapa waktu lalu.

Memang luar biasa tim CMRT Bengkulu ini, tidak hanya pembalap mudanya saja yang siap bertarung di dua event akhir pekan ini, ternyata sang owner pun tidak kalah semangatnya. Semoga saja tim CMRT Bengkulu bisa meraih hasil yang maksimal di akhir pekan nanti. | Nuadjah

Owner tim, Anggi Suherdian siap tarung eks. rider
VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakHadiah 2 Unit Sepeda Motor di JR Mobilindo Open Grasstrack 2019 Akhir pekan Ini (19-20 Oktober)
Artikulli tjetërDrag Bike Riau 2019: Tampil Sempurna, Tim BSHK feat AJM Medan Sikat Juara Umum Open & Pemula!
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.