Casytha Manahadap: Aqshal Istimewa! Motor Baru Nyala Langsung Juara

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Bebek 2T STD 116cc pemula menjadi kelas paling menyita antusias peserta dalam race hari pertama Kejurprov Jateng Casytha Manahadap Road Race Championship putaran keempat.

Selain menjadi kelas yang paling banyak starternya, bebek tiet 116cc pemula ini juga menyuguhkan pertarungan yang begitu seru dan ketat. Banyak insiden yang terjadi dari awal sampai akhir balapan.

NHKhelm

Nah, juaranya sendiri adalah Aqshal Ilham. Pembalap kelahiran Kudus yang membesut FizR racikan Agus PTKTS itu sukses menjadi yang terbaik setelah memenangkan duel yang cukup sengit di sirkuit Manahan, Solo.

Pertarungan bebek 2T STD 116cc Pemula

Menariknya, pacuan dengan bendera Putra Sakat UB73 BKRT PTKTS itu baru jadi dan pertama kali main. “Motor baru jadi semalam langsung bawa kesini mas. Jadi tadi QTT latihan sekalian nyeting,” ungkap mekanik asal Ponorogo itu.

Dengan hasil ini, Aqshal kembali menjadi momok di pertarungan bebek goreng. Ini sudah kesekian kalinya. “Alhamdulillah untuk hari ini semoga besok masih ada rezekinya,” semangat Aqshal.

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakDominique Aegerter Pastikan Double Juara Dunia di Mandalika
Artikulli tjetërCasytha Manahadap: Diana CL Jadi Ratu Manahan!