ARRC Sentul 2018 : Dominasi Pasukan Kuning di Race 1 UB150, Agung Didu Juaranya

Podium Race UB150, Agung Didu, Helmi dan gupita
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Pasukan kunin dari tim Yamaha Yamalube SND Factory, Orbit SND CNC Porting serta tim Malaysia yang juga berkelir kuning yaitu tim SCK Rapido Hi Rev Honda Racing Team tampil begitu dominan pada race 1 kelas UB150 Asia Road Racing Championship (ARRC) 2018 Ronde 5 di sirkuit Sentul Internasional, Bogor (13/10).

Tiga pembalap Yamaha Yamalube SND Factory yaitu Gupita Kresna, Syahrul Amin dan wildcard Wawan Wello  bertarung ketat dengan Agung Didu yang turun wildcard bersama tim Orbit SND CNC Porting, serta Helmi Azman dari SCK Rapido Hi Rev Honda Racing Team.

NHKhelm

Mereka bergantian memimpin jalannya race bersama juga dengan peraih pole position pada balapan kali ini yaitu Md Haziq Md Fairus dari tim UMA Racing Yamaha Maju Motor Asia Team. Akhirnya Agung Didu yang merupakan putra dari Sengkang, Sulawesi Selatan mampu menjadi juara.

ARRC Sentul 2018: Wildcard UB150, Agung Didu dan Reza Fahlevi Beri Kejutan!
Agung Didu

Helmi Azman berada di posisi kedua dan Gupita Kresna di posisi ketiga. Agung sendiri mampu memberikan gap saat masuk dan keluar tikungan terakhir, makanya dia tidak terkejar pembalap lainnya yang biasanya mengintai selepas tikungan terakhir.

“Alhamdulillah saya sangat senang dengan hasil balapan kali ini. Terima kasih kepada tim yang sudah menyiapkan motor saya secara maksimal,” ungkap pembalap bernama lengkap Muhammad Agung Fahrul ini. | Yugo/Luvo

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakSuperpole UB150: Wild Card Indonesia Hebat, Wello Ketiga Tercepat, Agung Didu Keempat!
Artikulli tjetërARRC Sentul 2018 : Pembalap Indonesia Mendominasi Race 1 AP250, Rheza Danica Juaranya
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.