Agenda Balap: Gadhuro Road Race Seri 2 di Kajen 16 September 2018, Sudah Fix!

Agenda Balap: Gadhuro Road Race Seri 2 di Kajen 16 September 2018, Sudah Fix!
Gadhuro Road Race Open Championship 2018
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Gadhuro Road Race Open Championship 2018 akan kembali digelar pada akhir pekan ini, Minggu 16 September 2018. Pada putaran kedua kali ini akan berlangsung di sirkuit Alun-alun Kajen, Pekalongan, Jateng.

Kalau ada kabar yang menyebutkan Gadhuro Road Race di Kajen batal atau pun digelar di tanggal yang berbeda, itu berarti berita Hoax, alias palsu alias tidak benar.

NHKhelm

“Gadhuro Road Race Seri 2 Fix kita gelar Minggu depan, 16 September di Kajen, Pekalongan. Tak ada perubahan waktu atau pun tempat. Izin dan surat rekom dari Polres sudah keluar,” jelas Bambang ‘Gadhu’ Purwanto, komandan Gadhuro Sport Club.

Agenda Balap: Gadhuro Road Race Seri 2 di Kajen 16 September 2018, Sudah Fix!
Perizinan sudah beres

Pada Gadhuro Road Race Open Championship 2018 sendiri akan disajikan sebanyak 5 putaran. Kota Wonosobo telah menjadi putaran pembuka pada 22 April lalu.

Nah, soal hadiah juara umum (5 seri) telah disiapkan 2 unit sepeda motor untuk kategori open dan pemula. Kelas poin open terdiri dari 4 kelas, yaitu bebek 4T TU 125cc, bebek 4T TU 150cc, bebek 2T Std 125cc dan Underbone 125cc.

Sementara kelas pemula ada 5 kelas, diantaranya bebek 4T TU 125cc, bebek 4T TU 150cc, bebek 4T Std 125cc, bebek 4T Std 150cc dan Matic Std 130cc.

Pada putaran kedua di sirkuit Alun-alun Kajen nanti juga akan dibuka kelas lokal Kabupaten/Kota Pekalongan, Kares Pekalongan, Kares Dulongmas, dua kelas MiniGP hingga kelas special Sport TU 140cc (RX-King) open.

Pokoke jangan sampai lupa dan aja kelalen. Yuk gass Minggu 16 September 2018 di Kajen, Pekalongan. | YugoAgenda Balap: Gadhuro Road Race Seri 2 di Kajen 16 September 2018, Sudah Fix!Agenda Balap: Gadhuro Road Race Seri 2 di Kajen 16 September 2018, Sudah Fix!

VND RacingVND RacingPARD
Artikulli paraprakAgenda Balap: Kawahara IRC IDC Seri 4 Demak 16 September 2018, Nih Kelas yang Dilombakan
Artikulli tjetërGalang Hendra Raih Penghargaan Pelaku Olahraga Berprestasi Tahun 2018, Satu-Satunya Pembalap