BalapMotor.Net – Mulai musim depan tak ada satupun kejuaraan balap motor di dunia yang boleh menggunakan nomer 65, ini merupakan bentuk penghormatan bagi Loris Capirossi selama berkarier balapan motor hingga pensiun. Hal ini dilakukan oleh Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna pada kamis di GP Valencia mendatang.
Ini tentu bukan menjadi hal yang baru, karena Dorna telah meminta kepada FIM sejak tahun 2011 lalu untuk mempensiunkan nomer 65, atas segala kontribusi bagi Capirossi selama ikut dalam ajang balapan dunia khususnya MotoGP.
Loris Capirossi telah berkarier selama hampir 22 tahun, dan selama itu Loris berhasil memenangkan dua gelar di 125 (sekarang Moto3) dan satu di 250 (sekarang Moto2), saat ini Loris Capirossi menjabat konsultan keamanan untuk MotoGP.
Tentu ini bukan yang pertama kalinya nomer yang digunakan oleh pembalap dipensiunkan, sebelumnya nomer 34 milik Kevin Schwantz telah lebih dipensiunkan, dan 58 dari Marco Simoncelli dan 74 Daijiro sebagai bentuk pengakuan dan penghormatan untuk sanga pembalap dan keluarga mereka. (Deni)