MTC Mototrack MX-GTX Championship 2022 RD 2 Digelar 13-14 Agustus, Kemasan Event Bakal Lebih Istimewa!!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah sukses menggelar Kejuaraan Garuk pada awal tahun 2022, kabar gembira nih buat balapmania pecinta balap garuk Tanah, kejuaraan MX-GTX paling akbar yang ada wilayah Subangsel khusunya Provinsi Lampung akan kembali dihelat pada hari Sabtu dan Minggu 13-14 Agustus 2022.

Yah Kejuaraan yang dimaksud adalah MTC Mototrack MX-GTX Championship 2022, ini merupakan Round ke-2 dan akan dihelat di sirkuit Permanen MTC (Mahesa Techindo Circuit) yang beralamatkan di JL Lintas Pantai Timur Kecamatan Purbolinggo, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung.

NHKhelm

Total ada sebanyak 13 kelas akan digelar yang terdiri dari 11 kelas GTX dan 2 kelas MX. Bisa dikatakan ini salah satu perhelatan Garuk Tanah paling bergengsi pada musim ini khususnya di Lampung.

Mustofa selaku komandan dari MTC

Terbukti dari gelaran yang telah berhasil digelar pada awal tahun kemaren, dari segi kemasan ivent, pembalap nasional yang juga hadir dan hadiah yang berlimpah membuat penulis berhak mengatakan gelaran ini wajib untuk tidak dilewatkan.

“Iya mas Round 2 MTC Mototrack MX-GTX Championship 2022 akan kita gelar pada hari Sabtu dan Minggu 13-14 Agustus 2022, intinya akan kita buat semaksimal mungkin dan lebih istimewa lagi dari balapan yang Round 1 awal tahun kemaren,” ungkap Mustofa selaku komandan dari MTC kepada penulis.

Seperti Apa Sajiannya?

Lantas kemasan seperti apa yang akan disajikan oleh MTC selaku penyelenggara yang berkolaborasi dengan ATP Motor Club Lampung ini di Round2? dari pantauan penulis sih sepertinya bakalan meriah hehehe.

“Kita bakal gunakan panggung sky box, Padock Area juga kita sudah siapkan tempat dan kita tutup dengan pagar BRC agar pembalap steril dari banyaknya penonton, kita juga siapkan gapura di finish, padock area, hole shot, dan bantalan untuk start pembalap, intinya kita akan berikan kemasan yang lebih deh buat penonton dan pembalap hehehe,” Tambah Mustofa kepada penulis.

Nah jadi tambah penasaran kan akan seperti apa gelaran MTC Mototrack MX-GTX Championship 2022 Round 2, so pantau terus beritanya di www.BalapMotor.Net

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakHasil Race 2 Kelas Kejurnas dan Hasil Juara Motoprix Pangkep-Sulsel 2022
Artikulli tjetërJatuh Saat Memimpin Race GP Inggris, Johhan Zarco Salahkan Ban?
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.