BalapMotor.Net – Di babak latihan bebas seri 8 Motoprix region 2 Jawa yang berlangsung di sirkuit Sentul International Karting Circuit ( SIKC ) para pembalap dari pabrikan Honda terlihat lebih diuntungkan. Setelah 2 hari lalu sirkuit telah di booking Honda untuk bisa digunakan latihan para pembalapnya kini pembalap Honda mampu menjadi yang tercepat di latihan bebas kelas MP1 dan 2.
Di kelas MP2, Willy Hammer pembalap dari tim Astra Motor RT Jogjakarta mampu menjadi yang tercepat di latihan bebas kelas tersebut. Pembalap yang saat latihan privat Honda Selasa terjatuh beberapa kali ini mampu mengungguli Rheza Danica dari tim Yamaha Yamalube TDR KYT FDR Trijaya yang berada di posisi ke-2 dengan torehan waktu 57.313 detik atau lebih lambat dari Willy Hammer yang mencetak waktu 57.185.
Sementara itu di kelas MP 1, Tommy Salim rider Surabaya yang tergabung di tim Loyal Tech RT tampil mengagetkan karena bisa jadi yang tercepat dengan torehan waktu 56.793 detik, dan disusul oleh 2 rider Honda lainya yaitu Dadan Alamsyah dari Honda Golden danWilly Hammer dari tim ART Jogja. Dengan hasil ini membuktikan Honda lebih unggul dikarenakan sudah melakukan test duluan, namun kita tunggu saja babak kualifikasi yang bakal jalankan sebentar lagi. luvo