BalapMotor.Net – Sehari jelang hajatan besar Kejurnas Motoprix Region 2 Jawa yang akan digelar besok 28 Februari – 1 Maret di sirkuit Sentul Karting, hari ini sirkuit sudah dipenuhi oleh para kontestan balapan bergengsi ini. Hampir seluruh peserta yang akan mengikuti kejuaraan Motoprix besok, hari ini sudah melakukan sesi uji coba agar mampu mendapatkan hasil terbaik di seri pembuka ini.
Sebenarnya tidak hanya hari ini saja, kemarin juga sudah banyak sekali peserta yang sudah melakukan sesi tes di sirkuit yang dikenal sangat teknikal ini.
Namun dari latihan hari ini, ternyata sangat sulit sekali untuk bisa menebak siapa kira-kira yang akan menguasai seri 1 Motoprix besok, terutama untuk kelas pemula. Di sirkuit Sentul Karting yang memang termasuk sirkuit yang sulit untuk sebagian pembalap ini para pembalap pemula masih belum terlihat ada yang menonjol, jadi kemungkinan besar di seri 1 besok bisa ada 10 pembalap pemula yang mempunyai kesempatan untuk bisa merebut tahta juara.
Daffa Krisna Putra, Awhin Sanjaya, Afridza Syah, M. Erfin dan banyak lagi merupakan para pembalap yang akan bersaing di barisan depan di kelas pemula MP3 dan MP4. ” Saya untuk seri pertama ini hanya target bisa masuk 5 besar, ini karena persiapan kita merasa masih kurang, dan melihat lawanya saat ini cepat-cepat semua. ” tutur Afridza Syah yang di tahun ini fokus di MP3 dan MP4 bersama tim Yamaha SND. ” Lawanya kenceng-kenceng mas, yang penting gas poll aja. “tutur Daffa Krisna yang termasuk rombongan pembalap pemula yang kencang
Memang demikian, karena saat latihan tadi para pembalap terlihat belum ada yang menonjol. Perlu di perhatikan juga pembalap-pembalap muka baru yang nantinya bisa menggebrak di seri 1 besok. Faishal Baharuddin, Tri Agung S, Wawan Wello, dan Wahyu Sanjaya serta Basyiruddin Samhan. Mereka ini merupakan pembalap pemula yang di tahun ini bakalan fokus untuk turun di kejurnas Motoprix musim 2015.
” Ini pertama kalinya saya turun balap di Sentul, jadi masih meraba-raba jalurnya, makanya target saya tidak terlalu muluk. Untuk seri berikutnya baru mas. ” tutur Faishal Baharuddin pembalap asal Tulunggagung yang tergabung di tim Yamaha Putra Anugerah. Ga sabar kan buat nunggu esok hari. luvo