Motoprix Kendari 2017: Tampil Perdana, Jaya Diva Eful JB Mallaha Racing Team Makin Termotivasi

Motoprix Kendari 2017: Tampil Perdana, Jadiva Eful JB Mallaha Racing Team Makin Termotivasi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Kejurnas Motoprix 2017 Region 5 (Sulawesi) yang berlangsung di Sirkuit E-MTQ Kota Kendari, Sulawesi Tenggara telah usai digelar pada akhir pekan kemarin (14-15/4). Persaingan antar pembalap tidak kalah sengit dengan region lainya. Event Motoprix perdana di Sulawesi ini juga sukses tampilkan tim dengan muka baru.

Salah satunya tim NHK FDR SSS Jaya Diva EFULJB RCB1 Dua Satu Racing Team Mallaha asuhan Hendra. Ini tim Privater yang coba berjuang untuk melawan sengitnya persaingan. Walaupun tim baru, tapi harapan untuk berprestasi begitu terasa.Motoprix Kendari 2017: Tampil Perdana, Jaya Diva Mallaha Racing Team Makin Termotivasi

NHKhelm

“Kita punya empat pembalap dengan dua seeded dan dua pemula. Hasil kemarin memang masih belum maksimal. Tapi saya cukup puas dengan kinerja anak-anak yang membawa tim pendatang baru.” Ujar Hendra, owner tim.

Keempat pembalap yang bernaung di tim ini ada Arman Tongge (seeded), Abul Mahfud (seeded), Feat Mallulu (pemula) dan Kemal Mahfud (pemula). Hasil dari seri perdana memang belum memberi sebuah gelar juara. Akan tetapi mereka mampu tampil dan bersaing di barisan depan.

“Banyak PR yang harus kita kerjakan untuk kedepannya. Kemarin anak-anak mengaku kusulitan dengan karakter sirkuit yang berpasir. Tentu menjadi sebuah hal yang harus cepat kita benahi, pembalap juga kita fokuskan lagi dari segi fisik maupun skill.” Tambah sang owner.Motoprix Kendari 2017: Tampil Perdana, Jaya Diva Mallaha Racing Team Makin Termotivasi

Selain itu, “Dengan penampilan perdana yang cukup memuaskan ini, tim makin termotivasi. Walaupun masih banyak kekurangan, tapi dengan semangat bersama kita yakin bisa. Hasil kemarin kita jadikan tolak ukur dan pembenahan untuk seri berikutnya.”  Pungkas Adhe Restu, selaku Manager tim.

Oke deh, tetap semangat dan mari buktikan dengan niat serta usaha. Kegagalan adalah sukses yang tertunda. #MariBerprestasi | Fitrah_AR | Editor: @yugo.aolMotoprix Kendari 2017: Tampil Perdana, Jaya Diva Mallaha Racing Team Makin Termotivasi

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakBalap Supermoto 76 Trial Game Asphalt Akan Gunakan Trek Full Aspal
Artikulli tjetërVinales Coba Hentikan Rekor Fantastis Marquez di COTA
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.