BalapMotor.Net – Panasnya persaingan di race final MP1 Motoprix Bangkinang 2016 cukup membuat jantung berdebar. Renggi Lukmana pembalap dari tim Canasta RBRT NHK IRC Ohlins Arya 117 Mimaki yang menunggangi motor Yamaha MX-King akhirnya bisa jadi juara di race yang berlangsung di sirkuit permanen Sport Center Bangkinang pada (8/5).
Diawal race, sebenarnya Ivon Nanda dari tim Honda Kita-kita Kawahara NHK IRC Mimaki SSS yang start terdepan mampu memimpin, namun karena serangan dari beberapa pembalap lainya seperti Zefri Hadi dan Irfansyah Putra Lubis posisi terdepan malah dicuri oleh Renggi Lukmana.
” Selepas start saya salah saat mengoper gigi dan tercecer di belakang. Namun para pembalap yang didepan saling overtake dan ada yang keluar jalur dan saya langsung masuk dan memimpin hingga akhir.” Tutur Renggi Lukmana yang masih berusia 23 tahun ini.
Sementara itu, Rivo Tami yang di prediksikan bisa menjadi kuda hitam ternyata di race kali ini Rivo kurang beruntung. Rivo mengalami trouble dan harus start dari pit. [ luvo]