BalapMotor.Net – Franco Morbidelli pembalap Petronas Yamaha SRT menyebutkan bisa bertarung melawan Valentino Rossi di lintasan adalah “sumber motivasi yang ekstrem”, Morbidelli juga terkesan dengan penampilan sang rookie yang sama-sama jebolan dari akademi VR46 Francesco Bagnaia pada tes pra-musim di Sepang.
Pembalap Petronas Yamaha SRT tembus posisi 10 besar pada tes pra-musim di Sepang, penampilan Morbidelli terbilang positif. Ia mencatatkan waktu 1 menit 59.141 detik yang menempatkannya pada posisi tercepat kedelapan.
Catatan waktunya itu unggul sedikit dari Rossi yang mencatatkan waktu 1 menit 59.155 detik, sebagai jebolan akademi VR46 tentu ini jadi awal yang baik, persaingan dengan Rossi di MotoGP 2019 tidak bisa dipungkiri akan mampu tingkatkan daya saingnya di kelas premier.
“Itu bagus, bertartung dengan Vale selalu menyenangkan. Seperti yang saya katakan itu menjadi sumber motivasi yang ekstrem tidak hanya untuk saya saja tetapi juga semua pembalap. Bisa balapan bersama legenda di level kompetisi yang sama tentu memberikan Anda kekuatan dan motivasi tambahan untuk melakukan yang lebih baik. Jadi, ini merupakan hal yang positif,” ucap Franco Morbidelli dikutip dari laman crash.net.
Jebolan akademi VR46 pada gelaran MotoGP 2019 mulai unjuk gigi. Penampilan Pecco Bagnaia bersama Pramac Ducati di tes pra-musim menyita perhatian, memberikan signal bahwa ia siap meledak di musim pertamanya, pembalap lain harap waspada. Morbidelli tak sungkan melontarkan pujian setinggi langit kepada Bagnaia.
“Pecco tampil sangat cepat di sini, apa yang bisa saya katakan. Selamat padanya, dia merupakan seorang yang memiliki bakat mengesankan. Catatan waktunya juga cepat, ia melakukan pekerjaannya dengan sangat baik, saya akan memberikan selamat kepadanya pada hari Senin di gym,” papar Morbidelli. [DK]