BalapMotor.Net – Kedapatan absen dalam beberapa event, Monster FFA Ditrajaya Abakura kembali menampakan diri di kejuaraan balap lurus IDW putaran pertama yang berlangsung di sirkuit Lanud Gading, Wonosari, Yogyakarta pada 15 Mei 2022.
Tak hanya comeback semata, namun Yamaha MX-King yang pertama kali mengawali pertarungan 4 tak dengan 2 tak di kelas FFA itu langsung meraih predikat juara. Ya, pelakunya Dwi Batank. Pembalap Semarang itu mencatat waktu terbaik 6,458 detik.
“Alhamdulillah mas kemarin bisa menjadi yang terbaik setelah cukup lama bersemedi,” ungkap Wawan Abakura selaku mekanik. Disisi lain, mas Wawan juga sedikit membocorkan rahasia atas pencapaian istimewa pacuan dengan bendera Kiano Nathania Racertees Abakura Ditrajaya Manahadap itu.
“Sebenarnya soal spek atau pun part masih sama mas. Cuma kemarin kita coba turunin power. Kompresi sebelumnya 14:6 kita turunin menjadi 14. Tujuan utama agar motor lebih mudah dibawa,” jelas tunner yang bermarkas di Solo tersebut.
Ia juga menambahkan. “Selain itu, kita juga merubah sedikit rangka bagian depan. Kita pendekin lagi dengan menggunakan shok Mio. Kata pembalapnya menjadi lebih nyaman dan mudah dinaikin dari sebelumnya,” tambah Wawan Abakura yang mengaku persiapannya mepet dan tanpa setting maksimal sebelum balapan kemarin.
Mampukah Monster FFA ini meraih waktu lebih tajam lagi dan menggapai rekor best time 201m? Kita nantikan aksi selanjutnya di IDC Drag Bike Kebumen akhir pekan ini. #Gaspol…