BalapMotor.Net – Pada gelaran MLDSPOT Autophoria Road Race 2018 yang berlangsung di Kota Tegal kemarin (6-7/10), Delly Pramana menjadi pembalap lokal yang paling bersinar. Pembalap asal Slawi, Kabupaten Tegal ini mampu tampil maksimal dengan menjuarai beberapa kelas.
Delly terdepan pada kelas Bebek 2T STD 125cc Open, Bebek 4T 125cc TU Pemula dan Bebek 4T 125cc TU Lokal Karesidenan lalu podium ketiga di kelas Bebek 2T STD 125cc Lokal karesidenan dan Bebek 2T 125cc Pemula. Prestasi ini sebenarnya sangat wajar mengingat pengalaman balap Delly Pramana sendiri cukup tinggi.
Baca Juga : Hasil MLD Spot Autophoria City Road Race Tegal 2018
“Alhamdulillah saya bisa juara di semua kelas yang saya ikuti, juara pertama di tiga kelas dan juara ketiga di dua kelas pada balapan kemarin. Ini mungkin ini merupakan rejeki bagi saya mas,”ungkap Delly Pramana.
Pembalap Penuh Prestasi Sebelum Vakum
Meskipun sempat vakum lama, namun setelah muncul kembali dan rajin turun balap di wilayah Jateng DIY, Delly terus menunjukan prestasinya. Delly sendiri dulu saat awal kemunculannya pada tahun 2004-2008 terkenal sebagai pembalap cilik berbakat.
Bahkan Delly pernah turun wildcard di ajang ARRC Sentul tahun 2006 kelas UB115 dan berhasil jadi juara di race 1 dan runner up di race 2. Setelah masa kejayaannya dulu, Delly akhirnya memutuskan vakum di tahun 2012 dan turun balap kembali pada tahun 2016 tepatnya saat balap di Jawa Tengah kembali ramai.
Selain balap, Delly Pramana sendiri saat ini ternyata juga cukup peduli akan dunia balap di wilayahnya. Delly membuka sekolah balap D31 Racing Academy yang bertempat di sirkuit parkiran Dishub Kabupaten Tegal.
“Selain kembali balap, saya sekarang juga ngajar balap di Tegal mas, saya buka sekolah balap namanya D31 Racing Academy. Latihannya di Dishub Slawi, Cuma sekarang lagi off karena lagi urusin ijin yang baru. Selain itu saya juga jualan online mas seperti jual footstep dan yang lainnya,” ungkap Delly Pramana yang usianya saat ini masih 25 tahun.
Selamat atas prestasinya kemarin dan sukses selalu Delly Pramana, MariBerprestasi dan #JadilahJuara. | Luvo