Mike Jones Gantikan Alvaro Bautista di MotoGP Australia, Karel Abraham Tunggangi GP17

mike-jones-gantikan-alvaro-bautista-di-motogp-australia-karel-abraham-tunggangi-gp17
Mike Jones gantikan posisi Alvaro Bautista di MotoGP Australia | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Mike Jones menggantikan posisi Alvaro Bautista di Angel Nieto Team saat menghadapi balapan di MotoGP Australia pada akhir pekan ini. Keputusan ini diambil karena Jones sebelumnya punya pengalaman turun di MotoGP Australia.

Pada MotoGP Australia Bautista ditunjuk oleh tim Ducati pabrikan untuk menggantikan Lorenzo yang kondisinya masih cedera, praktis Angel Nieto harus mencari pembalap pengganti, Mike Jones yang pernah bersama Avintia Ducati pada 2016 akhirnya terpilih.

NHKhelm

“Saya sangat senang dan merasa bersyukur mendapatkan kesempatan untuk kembali balapan di MotoGP bersama dengan Angel Nieto Team, terasa spesial karena akan berlangsung di rumah saya. Phillip Island adalah sirkuit yang saya kenal baik dan saya tentu menikmatinya. Saya tak sabar untuk belajar langkah demi langkah sepanjan akhir pekan nanti dan tentu saya akan menampilkan kemampuan terbaik saya,” ucap Mike Jones.

Jones yang terakhir kali turun di MotoGP Australia 2016 lalu mampu finish di posisi ke-15, nantinya ia akan mengendarai motor GP16, sementara itu Karel Abraham untuk pertama kalinya akan menjajal GP17 yang biasa digunakan oleh Alvaro Bautista.

“Kami akan memberikan yang terbaik untuk berjuang meraih poin lagi di Australia. Saya untuk pertama kalinya akan mengendarai GP17 dan saya berterima kasih kepada tim atas kesempatan yang diberikan ini. Harapannya tentu saya bisa meraih hasil yang maksimal,” ucap Abraham jelang menghadapi MotoGP Australia. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakLima Gelar Juara Dunia Sudah Diraih Bersama Honda, Marc Marquez Belum Puas dan Targetkan Lebih Banyak Gelar
Artikulli tjetërJelang Final Motoprix Purwokerto 2018: Layout Tetap, Jadi Mirip Sirkuit Permanen!
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.