Menyongsong Tahun 2020, AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan New Honda CBR150R dengan warna dan tampilan desain stripe terbaru. Motor sport full fairing Honda yang kini terlihat semakin speedy dan agresif ini siap menemani gaya hidup para pecinta kecepatan dalam beragam akvitas.

New Honda CBR150R hadir dengan warna baru yakni Dominator Matte Black. Pada pilihan warna terbaru ini, disematkan perpaduan warna hitam doff pada setiap sisi bodi dengan konsep grafis tipografi, sehingga menghasilkan tampilan sesuai gaya hidup masa kini.

NHKhelm
Menyongsong Tahun 2020, AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R
Honda CBR150R Black Matte

Selain itu, New Honda CBR150R menghadirkan varian Matte Black dengan konsep Street Sport dan varian Victory Black Red yang diusung dengan konsep Racing Look. Kedua varian ini mengedepankan aksen warna yang kontras disertai dengan garis tajam yang menyuguhkan kesan speedy dan agresif.

Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan semenjak diperkenalkan awal tahun 2016, Honda CBR150R terus diminati oleh konsumen sepeda motor di Indonesia terutama para pecinta motor sport. Pembaharuan pada model ini terus dilakukan agar sejalan dengan tren terkini yang menjadi inspirasi AHM dalam melakukan pengembangan sebuah produk.

Menyongsong Tahun 2020, AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R
Honda CBR150R Dominator Matte Black

“Bagi para pecinta kecepatan, New Honda CBR150R dikenal dengan DNA “Total Control” yang membuatnya mudah dikendalikan. Konsumen pun mudah mengeksplorasi kecepatan serta kelincahannya. Kali ini kami memperkenalkan pilihan warna dan striping baru yang akan memperkuat jiwa balap pemiliknya melalui desain yang sporty dan agresif,” ujar Thomas.

Menyongsong Tahun 2020, AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R
Honda CBR150R MotoGP Edition

Berbekal mesin 150CC DOHC-6 kecepatan, New Honda CBR150R dilengkapi dengan 4-valve, berpendingin cairan (liquid-cooled). Performa tingginya menghasilkan tenaga 12,6 kW (17,1 PS) /9.000 rpm dan torsi 14,4 Nm (1,47 kgf.m)/7.000 rpm yang membuat pengendara nyaman bermanuver di jalanan. Dengan performa yang maksimal, model sport Full Fairing ini mampu menyuguhkan efisiensi dalam pemakaian bahan bakar yang mencapai 39,72 km/liter (EURO 3) melalui metode ECE R40 berdasarkan pengetesan internal.

Menyongsong Tahun 2020, AHM Segarkan Tampilan Honda CBR150R
Honda CBR150R Honda Racing Red
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSemakin Amazing, Yamaha Tambah Warna Baru FreeGo
Artikulli tjetërIkut Balap Rally Dakar 2020, Fernando Alonso Malah Sindir Lewis hamilton Dan Valentino Rossi