BalapMotor.Net – Scott Redding menjadi pembalap terbaik BMW di musim debutnya bersama pabrikan Jerman pada kejuaraan dunia superbike 2022. Pembalap Inggris itu juga sukses naik ke podium.
Tepatnya saat balapan di Donington Park, Most dan Magny-Cours. Mantan rider Ducati tersebut juga konsisten finis di posisi sepuluh besar. Namun, hasil itu masih jauh dari yang diharapkan.
Ya, Redding masih mengeluhkan performa BMW M1000RR-nya. Menurut Redding, mesin dan cengkraman masih kalah dari yang lain. Teknisi BMW sendiri saat ini terus bekerja keras demi meningkatkan performa pacuannya.
“Kami harus memperbaiki karakter mesinnya. Saya tidak mengemudi dengan kecepatan penuh, saya bermain dengan gas. Mesinnya harus menjadi lebih ramah pengguna, tetapi itu membutuhkan banyak pengembangan dan waktu,” ungkap Redding.
“Sepeda motor lain terasa lebih enak di tangan. Di tikungan cepat saya merasa nyaman dengan BMW dan saya juga cepat. Tapi di tikungan di mana Anda membutuhkan banyak cengkeraman dan rasa mekanis, kami jauh,” keluhnya dilansir dari speedweek. (***)