BalapMotor.Net – Jelang GP Assen pembalap Marc Marquez kian mantap dan percaya diri, sang rider pun sesumbar, “Assen adalah salah satu serangkaian sirkuit yang sesuai dengan gaya balapan saya, dan saya yakin dengan itu,” kata Marc Marquez pembalap Repsol Honda.
Saat ini Marquez kembali memimpin klasemen dalam perebutan gelar Juara Dunia dengan berhasil unggul atas Valentino Rossi yang berhasil menang di GP Catalunya lalu, dan jelang GP Assen yang akan berlangsung pada akhir pekan ini, pembalap asal Spanyol memasang target tinggi dan siap tampil habis-habis karena dirasa pas dengan gayanya.
“Selama hampir dua pekan kami off setelah GP Catalunya, dan itu akan sedikit lebih baik, karena kami memiliki cukup waktu untuk berlibur, dan saya pun merasakan pengalaman luar biasa ketika menjajal motor RC213V-S beberapa lap di Red Bull ring hari selasa lalu,” tutur Marquez.
“Kami membuat beberapa perbaikan kecil, jadi di Assen kami akan terus bekerja keras, jelang balapan nanti kami akan mencoba untuk menemukan settingan terbaik guna berjuang untuk mendapatkan podium kembali, namun sayangnya cuaca terkadang tak terduga disana, jadi kami pun harus waspada akan hal itu,” tambahnya.
Ini akan membuat aroma persaingan Marquez dan Rossi kembali memanas, setelah di musim lalu di GP Assen terjadi salip-menyalip antara kedua pembalap dalam perebutan Juara. Sebelum akhirnya, Marquez berhasil menyalip Rossi di tikungan terakhir dan memaksa The Doctor melebar di sudut sirkuit.
Ketegangan kedua pembalap pun sempat kembali memanas saat di GP Sepang, namun keduanya, Marquez dan Rossi yang sempat berselisih paham akhirnya berjabat tangan dan memilih berdamai, saat GP Catalunya usai. (Deni)