Marinelli Snipers Resmi Pecat Fenati Pasca Insiden Dengan Manzi, Romano Fenati Dipastikan Akhiri Musim Ini Lebih Cepat

marinelli-snipers-resmi-pecat-fenati-pasca-insiden-dengan-manzi-romano-fenati-dipastikan-akhiri-musim-ini-lebih-cepat
Romano Fenati dipecat Marinelli Snipers | Foto: autosport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Marinelli Snipers secara resmi mengumumkan kalau Romano Fenati sudah dipecat sebagai pembalap di timnya atas tindakan yang tidak sportif di race San Marino akhir pekan kemarin. Fenati saat race terlihat memencet tuas rem Stefano Manzi, atas perbuatannya Fenati dapat hukuman dari race direction dilarang balapan di dua seri.

Tim Marinelli Snipers pun mengecam apa yang dlakukan oleh Fenati saat race berlangsung, dianggap sebagai tindakan yang tak bisa dimaafkan sekaligus tindakan yang memalukan karena dilihat oleh penonton dari seluruh dunia.

NHKhelm

“Sekarang kami umumkan bahwa Tim Marinelli Snipers memutus kontrak pembalap Romano Fenati, mulai hari ini, atas tindakan yang kurang sportif, ini sangat berbahaya dan bisa memakan korban. Dengan rasa menyesal, kami anggap tindakan ia (Fenati) sangat membahayakan pembalap lain dan hal ini tidak bisa dimaafkan,” bunyi pernyataan dari Tim Marinelli Snipers.

marinelli-snipers-resmi-pecat-fenati-pasca-insiden-dengan-manzi-romano-fenati-dipastikan-akhiri-musim-ini-lebih-cepat
Ulahnya di San Marino berbuntut panjang | Foto: autosport

Tak mau disalahkan sepenuhnya oleh pihak tim, Romano Fenati pun angkat bicara. Kepada stasiun TV asal Spanyol, Movistar TV. Fenati mengatakan bahwa Manzi juga pantas disalahankan atas insiden tersebut, karena ia terlalu agresif, alhasil pihak race direction memberikan Manzi hukuman turun 6 posisi start pada balapan selanjutnya.

“Pertama ada kontak terlihat dia berusaha mendorong saya dari trek. Kemudian dia melakukannya lagi. Jelas ini tidak dibenarkan, tetapi selalu pembalap yang sama yang merusak balapan. Ini bukanlah langkah yang cerdas, berbahaya baginya dan tentu juga bagiku. Tetapi itu harus dilihat dari perspektif yang berbeda,” jelas Romano Fenati. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakSuper Grasstrack Pesawaran Lampung : Penyelenggara Siap Gelar Event Rutin Kedepannya
Artikulli tjetërPerilaku Tak Sportif dan Dianggap Membahayakan Pembalap Lain, Kesepakatan Kontrak MV Agusta-Forward dan Romano Fenati Musim Depan Dibatalkan
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.