BalapMotor.Net-Pembalap GRT Yamaha Marco Melandri berhak atas podium ke 3 pada race 1 WorldSBK jerez (08/6). Hal ini menjadi sebuah kebanggaan besar bagi pembalap Veteran yang masih berlaga di kejuaraan balap motor WorldSBK.
Tak hanya itu, Melandri berada di tempat ketiga pada sesi Superpole, dan Finish ke 4 pada race 1. Namun setelah itu race Director memutuskan Melandri berhak atas podium ke 3 karena Jonathan Rea dihukum Penalty. Membuat Marco Melandri seperti menunjukkan performa terbaiknya sejak Februari.
“Hasil kualifikasi membuat saya terkejut, Saya tahu bahwa feeling diatas sepeda motor lebih baik. Untuk pertama kalinya saya memiliki perasaan yang sangat baik dengan Kualifikasi. Untuk balapan saya berharap lebih dekat ke puncak. Tetapi untuk beberapa lap pertama saya mengalami masalah dengan rem seolah-olah terlalu panas – tenaga pengeremannya tidak konsisten. Saya hampir jatuh beberapa kali” Ungkap Marco Melandri
Hebanya Marco Melandri sempat beberapa kali kedapatan Downside yang diakibatkan masalah rem. Dengan hasil tersebut melandri berada di posisi ke 6 klasemen sementara dengan 95 poin. |Fajar