BalapMotor.Net – Kejuaraan Dunia MotoGP akan segera memasuki partai pamungkas yang akan berlangsung di sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Pada balapan terakhir musim ini, Honda satu-satunya pabrikan yang belum menang.
Dengan itu Marc Marquez mengincar posisi teratas pada balapan akhir pekan ini. Dia bahkan telah menyebut kalau Honda akan bisa lebih baik di Valencia dari pada Sepang yang berlangsung beberapa waktu lalu.
“Ini balapan terakhir dari tahun yang panjang dan berbeda. Kami telah belajar sesuatu yang baru setiap akhir pekan sejak comeback dan itulah tujuan balapan ini juga,” kata pebalap Spanyol berusia 29 tahun itu dilansir dari speedweek.
Bintang Repsol-Honda itu juga telah meraih banyak kesuksesan di sirkuit sepanjang 4,005km, yang berjalan berlawanan arah jarum jam dan memiliki 14 tikungan tersebut. Seperti juara di kelas Moto2 dan dua kali di kelas utama.
“Saya pikir Valencia akan lebih cocok dengan motor kami daripada Sepang, jadi semoga kami bisa lebih dekat dengannya dan berada di atas. Ini adalah trek di mana saya mendapatkan hasil yang baik di masa lalu dan ada balapan yang ketat karena tata letaknya.” jelas Marc.