Marc Marquez Merasa Lebih Baik Terjatuh di Sesi Free Practice, Daripada Saat Race

marc-marquez-merasa-lebih-baik-terjatuh-di-sesi-free-practice-daripada-saat-race
Marquez merasa lebih baik terjatuh di sesi latihan daripada saat balapan | Foto: Crash
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Marc Marquez merasa dirinya lebih baik terjatuh saat FP2, daripada harus terjatuh saat race berlangsung, baginya balapan di Motegi akhir pekan ini adalah sesuatu yang penting. Untuk itu, jatuhnya di FP2 akan membuat Marquez lebih awas hadapi trek yang basah.

Pembalap Repsol Honda yang berhasil jadi tercepat di FP1 tidak mengalami luka parah ataupun cedera, dan catatan waktunya juga berhasil jadi yang tercepat kedua di FP2 meski dirinya harus terjatuh. Marquez juga cukup puas dengan raihannya di sesi FP hari pertama di Motegi.

NHKhelm

“Keseluruhan hasilnya bagus, saya senang. Hanya saja kecelakaan ini diawali dengan ketidak nyamanan saya dengan motor. Saya sedikit kehilangan feel dengan motor. Saya sedikit berjuang, terutama di grip belakang,” kata Marc Marquez.

“Waktunya begitu cepat. Tetapi dengan ini kita tahu apa yang harus dikerjakan besok. Tentu yang pertama adalah bagaimana kembali membuat nyaman dengan motor. Saya merasa lebih baik terjatuh sekarang, sebelum balapan,” tambahnya.

Lebih lanjut Marc Marquez juga memberikan komentar atas keberhasilan rival terdekatnya di tangga klasemen Andrea Dovizioso menjadi yang tercepat di FP2. Keberhasilan ini akan diwaspadai oleh Marquez saat race nanti.

“Saya sudah menduga saat sesi sore selisih waktunya semakin menipis. Sayangnya saya harus terjatuh, meski begitu ini sudah hasil yang baik. Kondisi trek berubah, saat pagi banyak genangan air tetapi saya merasa sangat baik. Saat sore genangan air sudah berkurang tetapi kondisi ini lebih buruk. Sekarang saya perlu memahami dan menyesuaikan diri dengan kondisi yang seperti ini,” papar Marc Marquez. [Deni]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakDuo Suzuki Mampu Meraih Hasil Positif di FP Hari Pertama MotoGP Jepang, Manajer Puas
Artikulli tjetërFinal Pertamax Motorsport Drag Bike Championship 2017 Resmi Dimulai
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Sedang belajar dan terus belajar menulis.