BalapMotor.Net – Pembalap MotoGP Miguel Oliveira memulai balapan mobil untuk pertama kalinya pada akhir pekan ini di Circuit de Catalunya. Dia tampil dalam ajang 24 Hours of Barcelona, sebuah acara yang termasuk dalam label Seri 24H.
Hasilnya luar biasa. Pembalap asal Portugal itu sukses meraih podium kedua dengan KTM X-Box GTX, prototipe 2480 cm, sekitar 450 hp yang didukung oleh mesin Audi 5 silinder (2,5 TFSI).
Oliveira tampil dengan tim True Racing bersama Ferdinand Stuck, Peter Kox dan Reinhard Kofler. Dengan ini, pembalap Red Bull KTM Factory Racing membuktikan dirinya sebagai salah satu rider terbaik di Catalunya.
Pasalnya, dalam Grand Prix Spanyol di sirkuit tersebut di bulan Juni lalu dia berhasil menjadi juara juga. Kali ini dalam balapan mobil dimana pertama kalinya dia melakukan sukses dengan raihan podium.
Saat ini, Oliveira berada di posisi ke-8 klasemen sementara MotoGP dengan 85 poin. Dia siap melanjutkan aksinya di atas KTM RC-16 saat Grandp Prix Aragon yang akan berlangsung pada 12 September mendatang.