BalapMotor.Net – Setelah di seri grand final Suzuki Indonesia Challenge (SIC) season 2 yang digelar di sirkuit Sentul Internasional, Bogor (20/12) sudah diumumkan 2 pembalap yang akan mewakili tim Suzuki Indonesia di ajang SAC. Nah kini pembalap ketiga untuk tim Suzuki Indonesia juga sudah diumumkan.
M. Sapril, pembalap asal Balikpapan, Kalimantan Timur menjadi pembalap ketiga setelah sebelumnya ada Jefry Tosema dan Rizal Feriyadi yang merupakan juara umum dan runner up SIC season 2. M. Sapril di kelas Satria Cup mampu menjadi pembalap dengan pengumpul poin terbaik ke-3 di grand final tersebut.
” ALhamdulillah saya terpilih menjadi pembalap ketiga Suzuki Indonesia untuk balap di SAC 2016. Saat ini saya sedang terus melakukan persiapan untuk SAC 2016 dan saat ini saya terus melatih fisik saya. ” tutur M. Sapril yang di Motoprix Kalimantan juga digdaya di kelas pemula B ini.
Sebelumnya belum ditentukanya siapa yang akan menjadi pembalap ketiga menuju SAC 2016 dikarenakan Suzuki juga akan menimbang lagi juara umum dari kelas yung star. A. Husni juara umum di kelas Young Star digadang-gadang juga untuk bisa diturunkan di SAC, namun akhirnya pihak dari Suzuki Indonesia lebih memilih M. Sapril yang tentunya mempunyai pengalaman lebih dibandingkan Husni yang masih belia.
” Juara Satu dua dan Tiga dari Satria CUP SIC pastikan naik menuju SAC. Kita pakai M. Sapril sebagai pembalap yang akan wakili Indonesia. Kita ingin juara soalnya, karena Husni masih terlalu muda. Untuk keputusan ini kita belum rilis ke publik, namun kontrak sudah kita lakukan,ujar Giri S. Triatmojo, Strategy & Planning 2W Dept. Head PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS). Semoga tim Suzuki Indonesia mampu mengharumkan nama bangsa Indonesia di ajang balap Asia. [ luvo, dewa ]