M. Qosy Tampil Istimewa di Kejurda Aceh Seri 3, Sabet Double Winner Pemula A

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Tahun pertama bergabung dengan tim Honda Champion Prima Nusantara FIF Astra KYT FDR, M. Qosy berhasil meraih hasil maksimal selama penampilan nya. Pada gelaran Kejurda Honda Sonic IMI Aceh 2018 seri 3 kemarin (28/10), M. Qosy mampu meraih double winner di kategori pemula A.

Kemenangan sang kakak dari rider seeded asal Aceh yaitu M.Darihaq ini di awali pada kelas MP3. Balapan di sirkuit  Sirkuit NP Stadion Harapan Bangsa, Lhong Raya, Banda Aceh  dengan kondisi hujan dan ada genangan air di beberapa tikungan membuat dirinya kerepotan.

NHKhelm

Baca Juga : Hasil Kejurda Motorprix Honda Sonic IMI Aceh 2018 Ronde 3

Memulai start di posisi kedua Qosy harus bekerja keras untuk menjadi juara. Terlebih TM Kausar pesaing terberatnya start di posisi terdepan, tetapi Kausar yang membela tim PT.CGM Ampont Nasuha Cell 46 Air Colling Fan Aceh Timur A2N 63 RT itu alami slide pada  kuda pacunya saat last lap.

M Qosy tampil istimewa

“Start di posisi kedua, saya harus extra kerja keras, sejak start di mulai, saya berusaha untuk rebut posisi di depan TM Kausar, dengan kondisi track yang di genangi hujan, Kausar terus mencoba mendekati, namun hingga finish saya unggul,” beber M.Qosy usai di jumpai tim BalapMotor.Net yang meliput langsung gelaran kemarin.

Kemenangan di kelas MP3 berlanjut pada race MP4. M Qosi mampu meninggalkan lawan cukup jauh sejak lepas start hingga bendera finish dikibarkan.

“Pada kelas MP4, saya kembali coba bermain tenang dan sabar, Alhamdulilah bisa juara di MP4, dan bisa double winner, itu sebuah kebanggaan untuk saya di putaran ke tiga kali ini, Terimakasih untuk tim, Sponsor dan crew yang sudah membantu saya raih hasil sempurna,” tambah pembalap mata sipit ini. Selamat M.Qosy Good Luck Honda Champion Prima Nusantara FIF Astra KYT FDR Racing Team.| A2M.

Aksi M Qosy di race MP3 dimana trek basah
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAlvaro Bautista Finish Ke-4 di Debutnya Bersama Tim Pabrikan, Modal Berharga Buat Turun di WorldSBK
Artikulli tjetërJawara di Motoprix Purwokerto, Bebek Goreng RMA Orion 139 Siap Tempur Indoclub
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.