BalapMotor.Net – Penampilan apik ditunjukkan oleh M Fahrezy. Pembalap asal Blitar itu menorehkan double winner alias dua podium juara pada ajang Jatim Racing Series 2024 di Bondowoso.
Lebih istimewa karena Fahrezy memberikan kado indah di kandang timnya, CV Nadya Mulia Racing Team Bondowoso. Hasil ini pun menjadi kebanggaan tersendiri bagi Muhammad Mursidi selaku owner tim.
Pada balapan yang dihelat di sirkuit NP. Alun-alun Bondowoso itu, M Fahrezy yang memacu motor racikan SYR itu menjadi juara di kelas MP3 Rookie (Bebek 4T STD 150cc) dan Bebek 4T 150 ECU Standar 14 Tahun.
Cek: Hasil Jatim Racing Series 2024 Round 1 Bondowoso
“Pastinya saya sangat senang dan bersyukur setelah sekian kali race bisa pecah telor meraih double winner. Apa lagi hasil ini saya berikan dikandang bos yang asli Bondowoso,” ungkap Fahrezy yang masih berusia 13 tahun.
Kiprah manis ini pun menjadi semangat tambahan baginya untuk terus meraih prestasi di tahun ini. “Harapan ke depan semoga bisa lebih konsisten dan terus berupaya agar menjadi lebih baik dari sekarang,” jelas siswa SMP N 01 Binangun tersebut. Mantap..! #MariBerprestasi (***)