Libur Balap, Boy Arbi Daki Puncak Gunung Marapi Dengan Motor

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Libur balap pada awal tahun 2020 ini, ternyata digunakan oleh Boy Arbi Febri untuk banyak hal. Setelah gunakan waktu libur untuk menikah pada Desember lalu, pada awal Januari 2020 ini, pembalap asal Riau ini mendaki gunung dengan motor.

Kalau mendaki gunung dengan hiking atau berjalan kaki pastinya merupakan bukan hal yang aneh, nah Boy Arbi bersama rekan-rekannya mendaki pakai motor. Pastinya motor yang digunakan di sini adalah motor trail atau juga special engine.

NHKhelm

Nah, Boy Arbi yang beristrikan wanita asal Gunung Kidul ini mendaki gunung Marapi di Sumatera Barat. Boy berhasil mencapai puncak gunung dengan ketinggian 2.891 meter diatas permukaan laut. Perlu diketahui juga bahwa gunung ini merupakan gunung berapi yang paling aktif di pulau Sumatera.

“Luar biasa mas, serasa nggak mungkin mas, tetapi Alhamdulillah tercapat berkat bantuan saudara-saudara daeu Bukitinggi. Ini merupakan pertama kalinya ke puncak gunung pakai motor,” ungkap Boy Arbi Febri yang mendaki gunung bersama Klub 68 Family dan dibantu oleh Bukitinggi Klub Marapi Trail Adventure Batu palano ini.

Mendaki gunung dengan motor sendiri tidak selalunya bisa dilewati dengan mengendarai motor tersebut. Beberapa titik mewajibkan motor di dorong dan di tarik tali agar bisa melewati jalur terjal di gunung Marapi.

“Yang pasti banyak terima kasih berkat bantuan saudara-saudara dari Batu Palano, Bukitinggi seperti Mak Banso, Mak Lelo dan Yogi beserta yang lainnya yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu. Saya berterima kasih juga sama Nanda Prima ownernya restoran padang Gonraya Lamo di Bukittinggi,” terang Boy Arbi Febri yang kabarnya pindah tim di 2020 ini. |Luvo

Prosen pendakian dengan motor membuat motor harus di dorong dan ditarik
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakLenka Hadirkan Mini Trail MXGP25, Ini Spesifikasinya
Artikulli tjetërMantan Pembalap MotoGP Ungkap Andrea Dovizioso Sudah Bosan di Tim Ducati
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013