Lanjutan Motoprix Kalimantan 2018 Fix di Stadion SSA Pontianak Akhir Pekan Ini, Sirkuit Mengitari Stadion

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Putaran lanjutan Kejurnas Motoprix Region IV Kalimantan 2018 dipastikan akan berlanjut di Kota Pontianak, Kalimantan Barat pada akhir pekan ini (22-23/9). Sebelumnya gelaran Motoprix Kalimantan sudah berlangsung di Singkawang, Bulungan dan Palangkaraya.

Untuk sirkuit yang digunakan pada balapan akhir pekan ini sendiri adalah sirkuit NP Stadion Sultan Syarif Abdurahman (SSA) yang juga digunakan pada gelaran Yamaha Cup Race akhir pekan lalu (15-16/9). Tetapi setelah di inspeksi langsung oleh Wakil Ketua Bidang Olahraga Roda Dua PP IMI yaitu Medya Saputra, desain trek diminta berbeda dengan pada Yamaha Cup Race.

NHKhelm

Pihak dari PP IMI sendiri meminta agar trek yang digunakan menggunakan area jalanan yang mengitari stadion agar lebih panjang. Ini berbeda dengan saat di gelaran Yamaha Cup Race yang hanya menggunakan area parkiran sebelah barat saja.

Ketua Umum IMI Kalbar H. Yuliansyah didampingi Sekum IMI Kalbar Deden Ari Nugraha

Setelah IMI Kalbar melakukan negosiasi dengan KONI serta cabang olahraga lainnya yang menggunakan area stadion SSA, akhirnya fix Motoprix digelar di sirkuit tersebut. Untuk penyelenggaranya sendiri adalah Jumpa Otomotif dan Autosport Racing Club.

“Jadi sudah fix untuk Motoprix akan digelar akhir pekan ini di sirkuit Stadion SSA. Untuk sirkuitnya sendiri sesuai dengan permintaan dari pihak PP IMI yang menginspeksi langsung kemarin. Semua tim region IV Kalimantan sendiri sudah mengkonfirmasikan turun,” ujar Deden Ary Nugraha selaku Sekum IMI Pengprov Kalimantan Barat yang dihubungi penulis.

Dibuka 7 Kelas Tambahan

Selain membuka kelas utama Motoprix yaitu MP1,MP2,MP3,MP4,MP5 dan MP6 pada balapan akhir pekan ini juga akan dibuka 7 kelas tambahan. Yang menarik disini adalah kelas Underbone 2 Tak 125cc yang pastinya akan membuat semarak gelaran ini.

Selain itu ada kelas Matic dan juga bebek tiet yang memang terbukti sangat tinggi antusiasmenya. Pada gelaran Yamaha Cup Race saja untuk kelas bebek tiet open pesertanya sampai 40an pembalap. So, buat balap mania di wilayah Kalimantan Barat jangan lupa untuk merapat yah. | @diditluvo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPerdana Tampil Sikat Podium 3, Nih Rahasia Underbone Children
Artikulli tjetërKarel Abraham Jelaskan Pindah Ke Avintia Ducati Bukan Karena Uang, Tapi Karena Tim Janjikan Motor Yang Kompetitif
Pimpinan redaksi di BalapMotor.Net yang gila balap sejak kecil dan mulai menjadi jurnalis balap sejak 2013