BalapMotor.Net – KTM sulit mencari pengganti Pol Espargaro untuk hadapi balapan di Silverstone akhir Agustus mendatang, hal itu dikarenakan pembalap yang satu ini harus menjalani masa pemulihan pasca crash di sesi warm-up MotoGP Ceko.
Di sisi lain, wildcard KTM Mika Kallio juga masih diragukan bisa turun balapan di Silverstone karena alami kerusakan pada lututnya usai crash di Sachenring. Praktis KTM harus segera cari penggantinya, namun hingga kini tim masih belum tahu siapa yang pas.
“Itu jelas bukanlah pertanyaan mudah untuk mendapat jawaban yang bagus. Pertama kami harap Pol segera fit. Jika tidak, kami berada dalam masalah. Tidak banyak pembalap yang menganggur dan menunggu panggilan dari KTM,” ujar Pit Beirer.
“Jadi kami benar-benar akan terus berusaha, saya akan ceritakan kepada Anda, bahwa kami hingga saat ini belum berhasil menemukan pembalap pengganti untuk berada di grid, jadi kami akan terus menunggu dan melihat siapa yang bisa mengisi ini dari daftar yang ada. Jika seseorang memiliki ide yang bagus, kirimi saya email,” tambahnya.
Beirer mengatakan jika pembalapnya belum fit, dirinya akan menjadikan Jonas Folger opsi terakhir untuk bisa turun di Silverstone, Folger jadi satu-satunya pembalap yang sedang menganggur disamping itu penampilannya sebagai rookie di MotoGP musim lalu menjanjikan, namun kondisinya kini sedang sakit dan ikut akan menjadikan hal ini sulit.
“Kami berusaha memanggilnya, tentu bukan untuk jalani balapan sisa di musim ini, tapi kita akan coba lebih dulu dan mendengarkan jawabannya. Selain ini, tidak ada pembalap yang menganggur. Saya pikir Jonas bisa berada di level yang bagus, yang orang lain tidak bisa lakukan,” tambahnya. [DK]