BalapMotor.Net – Sport TU 140cc (RX-King) menjadi salah satu kelas unggulan dalam kejuaraan Gadhuro Road Race Series 2019 putaran 1 yang berlangsung di sirkuit Mijen, Semarang, Jateng akhir pekan kemarin (24/3).
Kelas primadona dengan hadiah 10 juta untuk juara pertama membuat aura persaingan yang menegangkan. Menjadi idaman dan buruan dari 12 pembalap yang bertarung.
Seperti Marsholandi dari tim Hutan Kayu Cobra Pantura. Tercepat kedua saat QTT membuatnya lebih pede untuk bertempur di race final. Namun disayangkan kendala pada komstir membuatnya hanya main aman.
“Pas lagi warm up komstir rusak mas, mau diperbaiki sudah tidak ada waktu. Mau tidak mau harus tetap gas. Tapi ya itu tidak bisa maksimal,” ungkap koh Bogel sang juru raciknya.
Dengan segala kekurangan, semaksimal mungkin Marsholandi mampu terus melaju di barisan depan. Sempat berduel merebutkan posisi pertama, tapi dengan stang yang susah dikendalikan tentu bukan hal mudah untuk terus melawan.
“Komstir rusak mas, handling terganggu, kemudi liar dan berat. Tidak ambil resiko. Sebisa mungkin tinggal pertahankan posisi kedua. Sangat disayangkan padahal mesin sudah kuat, ya belum rezeki,” lanjut pembalap asal Jawa Barat.
Gadhuro Series Putaran 2 Marsholandi dan HKRT Cobra Pantura bertekad raih podium juara. Gasss!! | Yugo