KDC Drag Bike & Drag Race Siap Tersaji di Black Stone Surabaya Pekan Ini

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Setelah bulan lalu absen, event balap lurus 201m yang sangat menarik bagi para penggemar balap motor dan mobil, KDC Drag Bike & Drag Race siap kembali digelar. Acara akan berlangsung di sirkuit permanen Black Stone Otomotif Superblok Surabaya (16-17 September 2023).

Ajang ini tentu saja bisa terlaksana kembali berkat kerja sama dua event organizer asuhan bapak Bupati Sumenep Ahmad Fauzi atau akrab di panggil “Cak Fauzi”. AF Team dan AE Indonesia Racing Organizer akan mencoba meracik kembali satu event yang berkualitas pada kesempatan tersebut.

NHKhelm

Bagi mereka yang memiliki minat dalam balap motor dan mobil, acara ini adalah kesempatan yang bagus untuk menyaksikan aksi balapan yang seru. Selain itu, dengan mengikuti acara ini, peserta juga memiliki kesempatan untuk memenangkan hadiah dan mendapatkan apresiasi atas keahlian mereka di lintasan.

Kelas yang kami sediakan untuk ajang drag race mobil nantinya ada sebanyak 21 race, tentunya pada setiap race nya bakal tersaji kompetisi yang sangat menarik dari berbagai peserta,” buka Hendra Budi AF Team.

Selain itu, acara ini juga memberikan alternatif yang lebih aman bagi mereka yang ingin menggunakan keahlian serta skil balap motor maupun mobil tanpa harus turun di jalan raya atau balap liar yang pastinya dapat membahayakan bagi banyak orang.

Pemilihan sirkuit Blackstone Superblock sendiri, tentu dengan berbagai pertimbangan. Salah satunya adalah tingkat kenyamanan dalam balapan, serta memfasilitasi Setiap dragster dengan sirkuit dengan taraf Internasional. Harapan kami, akan muncul beberapa nama baru dalam persaingan perebutan gelar juara nantinya,” tambahnya. (***)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakAdrian Tinggalkan Kawasaki Menuju Aruba.it Racing Ducati
Artikulli tjetërMartinator Menantang Pecco, Bagaimana Respon Ducati?