BalapMotor.Net – Pembalap asal Inggris Scott Redding akhirnya mampu menjadi pemenang pertama gelaran WorldSBK setelah balapan rehat karena pandemi Covid-19. Rider tim ARUBA.IT Racing Ducati ini mampu menjuarai race 1 WorldSBK Spanyol kemarin (1/8).
Sama seperti pada balapan MotoGP, gelaran WorldSBK juga digelar tanpa adanya penonton langsung di sirkuit. Merasakan kemenangan tetapi tanpa adanya penonton, Scott Redding mengaku dirinya seperti memenangkan test musim dingin.
Baca Juga : Ducati V4R Scott Redding Juara di Race 1 WSBK Spanyol 2020
“Tampaknya saya memenangkan winter test. Benar-benar aneh untuk balapan di sirkuit tanpa penonton, tetapi seperti yang kita ketahui ada aturan yang harus dihormati, mengingat kesehatan didahulukan,”ungkap Scott Redding.
Pada balapan dimana Redding harus bersaing dengan sang juara bertahan Jonathan Rea serta Toprak Razgatlioglu, Redding akhirnya meraih gelar juara race WorldSBK untuk pertama kalinya. Dia juga merasakan kembali juara pada kejuaraan dunia lagi untuk sekian waktu.
“Banyak waktu telah berlalu, tetapi yang penting adalah menjadi yang pertama di akhir kejuaraan (juara dunia). Karena itu kita harus melihat perlombaan dan mencoba untuk tidak meninggalkan poin, apalagi membuat kesalahan,” terang Redding.