Jonathan Rea Ungguli Bautista di Tes WorldSBK Aragon

Jonathan Rea | Foto: WorldSBK
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Jonathan Rea menjadi yang tercepat saat Kejuaraan Dunia Superbike menjalani tes dua hari di sirkuit Motorland Aragon. Pembalap Kawasaki Racing Team tersebut mencatat waktu 1’49.101s.

Menariknya, Rea hanya mengikuti satu hari tes saja, yaitu di hari kedua. Namun torehan waktunya mampu mengungguli sang pemuncak klasemen sementara saat ini Alvaro Bautista (Ducati). Juara bertahan yang sedang menguji beberapa part baru menempati posisi kedua.

NHKhelm

Hasil apik juga didapatkan oleh Danilo Petrucci yang tampil cukup konsisten dan menempati posisi ketiga. Dia bisa lebih baik dari pembalap Pabrikan seperti Alex Lowes (Kawasaki), Ruben Rinaldi (Ducati ), Iker Lecuona (Honda) dan juga Scoot Redding (BMW).

Ini adalah hari yang positif dan saya sangat menikmati mengendarai sepeda lagi, terutama setelah sekian lama pergi. Saya terkejut betapa cepatnya saya bisa berada di lap pertama, kami melakukan penyesuaian dan terus memahami kinerja serta potensi dari motor kita,” ungkap Rea.

Hasil Tes WSBK Aragon Hari Kedua:

  1. Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team WorldSBK) 1’49.101s, 68 lap
  2. Alvaro Bautista (Aruba.it Racing – Ducati) 1’49.168, 97 lap
  3. Danilo Petrucci (Tim Balap Barni Spark) 1’49.168, 47 lap
  4. Iker Lecuona (Tim HRC) 1’49.466s, 58 lap
  5. Alex Lowes (Kawasaki Racing Team WorldSBK) 1’49.791, 130 lap
  6. Xavi Vierge (Tim HRC) 1’49.984, 87 lap
  7. Michael Ruben Rinaldi (Aruba.it Racing – Ducati) 1’50.094, 72 lap
  8. Michael van der Mark (Tim ROKiT BMW Motorrad WorldSBK) 1’50.362, 79 lap
  9. Garrett Gerloff (Bonovo Action BMW) 1’50.557, 83 lap
  10. Scott Redding (Tim ROKiT BMW Motorrad WorldSBK) 1’50.655, 81 lap
  11. Loris Baz (Bonovo Action BMW) 1’50.935, 73 lap
  12. Tetsuta Nagashima (Tim HRC) 1’51.026, 80 lap
VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakTim Lama Semangat Baru! ABCD Siap Tempur di Road Race Purbalingga
Artikulli tjetërJuara Bertahan di Catalunya, Seperti Apa Target Fabio Quartararo Pekan ini?