BalapMotor.Net-Pembalap rookie dari tim Suzuki yaitu Joan Mir hanya mendapatkan 8 poin di 5 race pertama di kelas MotoGP. Namun setelah itu di 4 race MotoGP selanjutnya, Joan mir telah mengantongi 31 poin.
Pada race terakhir di paruh pertama MotoGP musim 2019 yang berlangsung di Sachenring German. Joan Mir hanya mampu finish di belakang 3 pembalap Ducati.
“Saya mengawali balapan dengan kurang baik, saya menghancurkan ban di awal balapan lalu mengharuskan berjuang di lap terakhir. Itu memalukan karena saya pikir hari itu saya bisa lebih baik dari posisi ketujuh, tetapi bagi saya sulit untuk bertarung dengan Ducati.” Ungkap pembalap rookie dari MotoGP tersebut.
Hal senada pun diungkapkan oleh manager Suzuki MotoGP yaitu Davide Brivio dengan mengatakan sulit untuk menyalip pembalap Ducati. Namun itu malah bagus bertarung dengan pembalap hebat dan berpengalaman, sehingga Mir dapat belajar.
“Joan melakukan balapan yang sangat bagus, namun sulit untuk menyalip di sini di Sachsenring. Ngomong-ngomong, itu bagus baginya untuk berada di sekitar banyak pengendara yang lebih berpengalaman, dan bertarung dengan mereka.” tutur Davide Brivio. |Fajar