Jelang MotoGP San Marino: Aleix Espargaro Akan Di Dampingi Crew Chief Baru, Mantan Technical Director dan Crew Chief Tim Sky VR46

jelang-motogp-san-marino-aleix-espargaro-akan-di-dampingi-crew-chief-baru-mantan-technical-director-dan-crew-chief-tim-sky-vr46
Aleix Espargaro akan di dampingi Crew Chief baru di MotoGP San Marino | Foto: Crach
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Aleix Espargaro akan di damping dengan Crew Chief baru menghadapi MotoGP San Marino pada akhir pekan ini. Pietro Caprara, mantan Technical Director & Crew Chief Tim Sky VR46 bakal gabung dengan Aprilia dan menggantikan Marc Eschenbacher di sisa balapan musim ini, Eschenbacher sendiri musim depan pindah ke KTM dan akan menjadi Crew Chief Johann Zarco.

Keputusan menggan posisi Eschenacher lebih awal di dasarkan untuk memberikan kesempatan Caprara untuk beradaptasi menjadi Crew Chief sang pembalap, sebelum akhirnya akan menjalani musim penuh pada MotoGP 2019, usai race Caprara akan langsung dihadapkan pada private test yang berlangsung selama dua hari.

NHKhelm

KTM dan Aprilia kini bersaing untuk menghindari posisi juru kunci di klasemen konstruktor pada akhir musim, saat ini KTM unggul 14 poin dari Aprilia. Tujuh balapan musim ini, Espargaro diharapkan mampu meraih hasil terbaiknya, tidak lagi ada masalah teknis yang membuatnya jarang meraih poin di beberapa balapan.

“Saya termotivasi hadapi race di Sirkuit Misano, ini adalah balapan kandang bagi Aprilia dan semua orang ingin melakukan yang terbaik. Dalam tes beberapa minggu yang lalu kami mendapatkan hasil positif, kami tahu bahwa saat ini kami harus bekerja lebih keras karena hasil race tak sesuai dengan yang kami harapkan. Untuk alasan inilah kami juga akan berada di sirkuit pada hari Senin dan Selasa, untuk lanjutkan pengembangan RS-GP,” ujar Espargaro

Sementara itu di sisi lain Scott Redding yang pada musim depan posisinya digantikan oleh Andrea Iannone, dalam beberapa race terakhir hasilnya mengecewakan, di dua race terakhir Redding belum meraih poin.

“Saya suka dengan Sirkuit Misano dan hasil tes beberapa minggu lalu positif. Selalu bagus untuk race di Italia, karena atmosfernya begitu luar biasa dan disana begitu banyak fans yang bersemangat juga ramah. Layout trek akan menuntut karakteristik motor kami. Kami harus bekerja dengan baik sepanjang akhir pekan agar siap untuk balapan,” kata Redding. [DK]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakTak Hanya Ajang Balap, CBR Race Day Juga Akan Diramaikan Oleh ajang Kontes Modifikasi
Artikulli tjetërJelang MotoGP San Marino: Christophe Ponsson Gantikan Tito Rabat di Misano, Bakal Turun Dengan GP16
Media Balap motor online terpercaya, terupdate, terpopuler untuk pecinta dan pelaku balap motor di Indonesia.