BalapMotor.Net – Jorge Lorenzo mengawali MotoGP 2018 dengan hasil yang kurang bagus, setelah gagal mencapai garis finih akibat masalah pengereman. Menghadapi GP Argentina yang berlangsung pada akhir pekan ini Lorenzo sedikit lega karena masalah pengereman sudah diperbaiki oleh Brembo dan bersiap untuk meraih hasil maksimal.
Musim kedua Jorge Lorenzo di Ducati tampaknya kembali menemui kendala, dimana dirinya terlihat masih belum merasakan nyaman dengan motornya, terlihat dari tes pra-musim terakhir yang juga berlangsung di Qatar.
Meskipun menurut Lorenzo pada musim ini Desmosedici GP pada musim ini banyak alami perbaikan di berbagai area dan berharap setelah masalah pengereman diperbaiki, kini dirinya hanya tinggal temukan setting yang pas untuk gaya membalapnya, sehingga siap untuk menghadapi balapan di akhir pekan ini di Sirkuit Termas de Rio Hondo.
“Setelah hasil mengecewakan di Qatar, kini kami sudah memahami penyebab masalah sehingga ini tidak terjadi lagi, bagi kami penting untuk terus bekerja keras, karena saya pikir kami semakin dekat dengan setting yang pas dengan gaya membalap saya,” kata Jorge Lorenzo.
“Saya bekerja dan berkomitmen, saya yakin kami akan segera mendapatkan hasil yang terbaik, bahkan di Argentina, karena dengan anggap ada trek yang menguntungkan atau trek yang tidak menguntungkan, ketika saya tiba di sirkuit saya selalu berpikir saya bisa berjuang untuk meraih kemenangan. Sekarang segalanya masih mungkin di MotoGP, kejuaraan masih sangat panjang dan kami harus selalu berpikir positif,” tambahnya.
Lorenzo lebih lanjut tak mau memikirkan hasil balapan di GP Argentina pada musim lalu, ketika dia bertabrakan dengan Andrea Iannone di tikungan pertama. Hasil terbaik Jorge Lorenzo di Sirkuit Termas de Rio Hondo adalah meraih podium ketiga untuk Yamaha di MotoGP 2014. [Deni]