BalapMotor.Net – Setelah berlangsung 2 seri sebelumnya yaitu di Purwokerto, Jawa Tengah dan di Tulungagung, Jawa Timur, akhir pekan ini (10-11/12) gelaran Yamaha Cup Race (YCR) 2016 akan digelar di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Perlu diingat yah, kalau seri kali ini merupakan seri final dari YCR 2016.
Karena ini merupakan seri final, tentu saja di YCR Tasikmalaya ini bakalan ditentukan siapakah sang juara umum dari balap one make race (OMR) tertua di Indonesia musim 2016 ini. Dengan ini juga tentu saja para pembalap di kelas-kelas utama bakalan mempertontonkan skill terbaik mereka di sirkuit permanen Bukit Peusar yang jadi tempat gelaran ini.
Perlu diketahui nih, di musim lalu YCR juga berlangsung di sirkuit kebangaan warga Tasikmalaya. Akan tetapi sirkuit ini mengalami perubahan layout di saat menjadi tuan rumah gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016.
“Ini bukanlah pertama kalinya Yamaha Cup Race berlangsung di sirkuit Bukit Peusar. Tahun lalu, YCR juga tayang di sini, tapi kali ini dengan layout sirkuit yang beda,”ujar Robby Winaldi dari Divisi Motosport PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Oh iya, sebelum gelaran YCR Tasikmalaya diangsungkan, Yamaha Indonesia juga mengadakan acara Yamaha Riding Academy (YRA) Goes To School. Jadi acara ini ditujukan untuk memberikan pengetahuan kepada siswa sekolah tersebut mengenai safety riding. So, jangan lupa yah, ini final. [luvo]