Jelang Drag Bike Magelang: Jateng Diunggulkan, Awas Pembalap Jatim !

Dwi Batank pernah 1x menjuarai event Gadhuro saat di Slawi
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Akhir pekan ini kita akan disuguhkan dengan event Kejurnas Drag Bike Seri 2 Region 2 di kota Magelang. Seri ke-2 ini merupakan event Kejurnas Drag Bike pertama dan terkahir untuk wilayah Jateng. Dari hasil data Rakernas IMI, Jateng hanya mendapat 1x jatah event kejurnas drag bike. Dari total 7 seri, Jatim mendapat 2x event, yaitu pada seri 1 lalu dan seri Final pada bulan November (dapat terjadi perubahan). Gadhuro Sport Club adalah promotor asal Jateng yang kali ini siap menggelar Kejurnas Drag Bike Seri 2 di sirkuit Jl. Soekarno Hatta, Mungkid , Magelang.

Pada seri 1 lalu, dapat dikatakan event Kejurnas Jember sama seperti “Kejurda Jatim”. Mengapa? Ya, mayoritas tim dan pembalap seputar Jateng dan Jabar mengaku tidak mengetahui sama sekali tentang adanya event Kejurnas di Jember. Pembalap Jateng justru lebih memilih hadir di event garapan Gadhuro di Purwodadi. Event Gadhuro memang nampaknya lebih menarik dibandingkan dengan Kejurnas, karena event garapan Bambang “Gadhu” ini berani mengganjar juara umumnya dengan satu unit sepeda motor di setiap eventnya.

NHKhelm
Bambang "Gadhu" pentolan dari Gadhuro Sport Club | Foto: Richard
Bambang “Gadhu” pentolan dari Gadhuro Sport Club | Foto: Richard

Pada seri 1 lalu, terpantau jelas hanya tim Kawahara Pells Racing yang hadir di Jember, tentunya dengan sederet pembalapnya seperti Galih Dwi, Dwi Batank dan Trio Angels Kawahara (Sabrina Sameh, Wiwi Mungil dan Chiko J. Queen). Perwakilan dari Jateng ini sukses meraih prestasi di beberapa kelas yang diikuti. Nah, pada seri ke-2 ini, dapat dipastikan jagoan-jagoan Jateng akan “turun gunung” alias siap bertempur untuk menyusul poin-poin yang tertinggal saat seri 1 lalu.

“Minggu saya berangkat ke Magelang mas. Persiapan setting motor sudah dilakukan beberapa hari sebelumnya”, ungkap Erwin Sredek yang membela tim SRR Hasil Ayam ini.

Erwin Sredek adalah salah satu jagoan dari Jatim yang kualitasnya tentu tidak usah diragukan lagi. Alvan Cebonk, Tony Cupank, Ivan Bangun dan sederet pembalap Jatim lainnya juga diprediksi akan hadir di event Magelang ini. Jangan remehkan juga pembalap asal Jabar. Asep Robot adalah salah satu pembalap Jabar yang akhir-akhir ini kerap merepotkan para pembalap Jateng. Tentunya mereka juga penasaran dengan hadiah utama satu unit sepeda motor yang sudah 3x Eko Chodox dapatkan ini.

Erwin Sredek dan SRR Hasil Ayam adalah salah satu tim yang sangat berbahaya | Foto:Richard
Erwin Sredek dan SRR Hasil Ayam adalah salah satu tim yang sangat berbahaya | Foto:Richard

Beberapa kelas poin adalah Bebek 4T 130 TU (DB1 Kejurnas), Bebek 4T TU 200cc (DB2 Kejurnas), Sport 2T TU 155 Rangka Standar (DB3 Kejurnas), Matic TU 200cc (DB4 Kejurnas) dan FU Standar 150cc. Disini terjadi sedikit perubahan. Untuk menyelaraskan dengan kelas poin Kejurnas, maka Matic 200 dan 155 TU Rangka Standar dimasukan ke dalam kelas poin, menggantikan kelas Sport 2T TU 155cc dan Sport 2T Standar 150cc. Untuk kelas ninja TU masuk dalam kelas pendukung dan kelas ninja standar hanya ada di kelas lokal kares dan kabupaten.

Untuk lebih jelasnya langsung saja hubungi bagian Pendaftaran di 081325213369/082243844848 dan BBM 3149414 Gendut Gadhuro. Ayo balapmania, ramaikan seri Kejurnas Drag Bike Seri 2 hanya di kota “Seribu Bunga”, kota Magelang. #MariBerprestasi [ richard ]

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakYamaha Adhi Motor Makassar, Target Kuasai Pemula Motoprix Sulawesi 2016
Artikulli tjetërHonda Dream Cup 2016 Malang, Jawara Di Motoprix Malang, Boy Arbi Dan Wawan Hermawan Diunggulkan
Mahasiswa Semester akhir Universitas Jendral Soedirman Purwokerto yang hobi di dunia balap khususnya Drag Bike