BalapMotor.Net – Kota “Bercahaya” Cilacap untuk kesekian kalinya akan menggelar sebuah event drag bike, yang mana kali ini megusung tajuk Day Battle Mizzle Hydra Drag Series 2016 (Seri 2). Event yang akan digelar di sirkuit Muhandas, Jl. Setia Budi, Kebon Manis, Cilacap Utara ini sekaligus memperebutkan thropy Ketua FOBM Cilacap (Bp. Winarto). Bung Pitok PMC juga turut andil dalam gelaran drag bike di Kota Cilacap kali ini.
Cilacap kerap menjadi langganan para promotor balap, khususnya drag bike. Selain karena animo tim lokal dan penonton yang selalu membludak. Tersediannya banyak jalan yang sesuai dengan regulasi drag bike juga menjadi salah satu alasan mengapa Cilacap kerap diadakan sebuah event drag bike. Tim-tim besar pun sudah mulai tumbuh di Cilacap.
“Tidak ada target khusus mas,yang penting kita dari pihak panitia akan memberikan sajian event yang berkualitas”, ungkap Bp. Winarto.
Bila sebelumnya kita sudah mengenal tim Pilax Speed Boter asal Cilacap yang dikenal dengan ciri khas corak Palestina pada setiap motornya. Kini muncul tim baru yaitu RPM racing team. Ya, tim yang dikomandoi pengusaha asal Cilacap ini diprediksi akan tampil apik di “kandang”nya. Tim ini mempercayakan settingan ninja standar nya kepada Penceng (Klaten). Erwin Sredek dan Ronny Caplin juga akan ikut diboyong dari markas Penceng di Klaten, untuk ikut bertarung di Cilacap.
Nah, menjadi menarik ketika dalam daftar kelas ada 7 kelas khusus pemula lokal (5 Lokal Kares & 2 Lokal Kab). Nama-nama seperti Dicky Ucil dan Bagus Legowo tentu dapat dipastikan akan turun bertarung di kota Cilacap. Pembalap tuan rumah yaitu Dior Codot, tentu tidak akan tinggal diam para juniornya ini menguasai daftar juara di Cilacap.
Jadi, tunggu apalagi? Langsung setting motormu atau hadiri event Day Battle Mizzle Hydra Series 2016 (Seri 2). Tempat pendaftaran berada di Hotel Bintang Flores, Jl. Flores Cilacap. Untuk informasi lebih lanjut langsung hubungi Gepeng: 085866700564 ; Agung: 081329081181 ; Pitok: 081327008900 [ richard ]