BalapMotor.Net – Laga (25/10) di Sepang, Malaysia adalah balapan yang penting bagi Andrea Ianonne. Namun malah hasil buruk di dapat pembalap asal Italia tersebut. Dirinya tidak dapat melanjutkan balapan karena permasalahan yang terjadi di kuda besinya. Ini merupakan hal yang pernah di alami sebelumnya dengan tidak bisa melanjutkan balapan.
Andra Iannone alami permasalahan di kuda pacunya. Iannone harus merelakan balapan ke 17 ini. Terlebih dia juga harus merelakan posisi dirinya di klasemen sementara untuk turun dan mempersilahkan Dani Pedrosa duduki posisi keempat. Sebelumnya, Andrea Iannone berada di posisi keempat klasemen sementara. Tidak dapat Finish di Sepang dan Dani Pedrosa menjadi yang tercepat membuat posisi ke empat harus direlakan oleh dirinya kepada pembalap Repsol Honda tersebut. Kejadian ini bukan pertama kalinya di alaminya. Tidak berhasil finis karena permasalahan mesin pernah di alami pembalap 26 tahun tersebut.
“ Aku benar benar kecewa karena untuk kedua kalinya dalam satu musim saya punya masalah dengan sepeda pada situasi penting bagi saya. Mengingat saya berjuang mempertahankan posisi keempat klasemen sementara. Ini di akibatkan permasalahan pada motor saya,” ujar Iannone kepada halama resmi MotoGP.
Iannone alami masalah dari salah satu komponen kuda pacunya. Ini yang membuat dirinya harus berhenti dan tidak dapat melanjutkan balapan. Pembalap dari tim Ducati ini akan berusaha merebut kembali posisi keempatnya dari tangan Pedrosa. Meski selisish dua poin, ini bukan hal mudah untuk melewati Pedrosa. Terlebih pembalap Repsol Honda itu sedang dalam performa terbaiknya dengan berada di podium di beberapa kali balapan akhir.
“ Pada awal balapan pembalap ada batu yang terlempat dari pembalap di depan saya yang mengenai radiator motor saya. Ini bukan situasi yang baik untuk melanjutkan balapan karena radiator alami masalah. Saat ini saya harus bertengger di posisi lima dan Pedrosa raih podium empat meski perbedaan hanya dua poin. Akan sulit untuk mencapainya. Namun saya akan berusaha karena ini adalah tujuan saya,” tutup Andrea Ianonne. [ dewa ] foto : MotoGP