Indoclub Sentul 2020: R22 Tech Jogja Siapkan 5 Motor Untuk Rere, Hafid & Ikhsan Lala!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Jelang bergulirnya putaran perdana Indoclub Championship 2020, makin banyak saja tim yang siap tempur. Kabar terbaru dari balapmotor.net datang dari Yogyakarta.

Ya, ada R22 Tech Jogja yang siap beraksi lagi. Mekanik muda ini sudah menyiapkan racikan terbaru spek 2 langkah untuk bertarung akhir pekan nanti. Ke-4 pacuannya sudah dipersiapkan sebaik mungkin.

NHKhelm

“Indoclub kita bawa Underbone 125, Underbone 116, RX-King dan Bebek standar. Kemarin sudah setting di Boyolali dan Alhamdulillah sekarang sudah ready,” papar Rema selaku mekanik.

Nantinya, ke-5 motor tersebut akan dipakai beberapa rider. Ada yang senior ada pula yang pemula. “Untuk seri 1 nanti motor kita dipakai Reynaldi Pradana, Hafid Pratama dan Ikhsan Lala,” tambah Rema.

Seperti tahun lalu, Underbone 125 R22 Tech merupakan andalan dari Reynaldi Pradana alias Rere. Sudah terbukti bagaimana keperkasaan motor tersebut. Pun dengan bebek standar yang beberapa kali mencatat waktu terbaik saat dipakai Hafid Pratama.

“Tahun ini ada sedikit riset terbaru mas, semoga bisa lebih maksimal,” pungkasnya. Oke sipp, selamat bertanding..! | Yugo

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakIndoclub Sentul 2020: Mulya Jaya Kebumen Hadir dengan 2 Pembalap, Siapkan RX-King & Underbone!
Artikulli tjetërDragbike Jambi 2020: Nih Resep Ninja TU Mamed Racing Palembang Cetak 6.941 Detik!