BalapMotor.Net – Putaran ke-4 Grasstrack Indiel Series 2018 berlangsung di sirkuit Alam Indah Regunung, Salatiga, Jateng (10-11 November). Ini disajikan di arena atau pun markasnya sang maestro Akbar Taufan.
Sudah bisa ditebak, pak Haji benar-benar mendominasi jalannya balapan. Hatrick juara pun berhasil dipersembahkan sang maestro di depan publiknya.
Bebek Modif open, FFA open dan SE250cc H. Akbar Taufan tak terbendung. Akrab dengan karakter sirkuit ditunjang skill yang tak kunjung surut membuat pak Haji beri jarak gap yang cukup jauh dengan deretan tracker senior yang dari segi umur lebih muda.
“Ini penampilan saya yang kedua setelah absen ke Tanah Suci mas. Sebelumnya di Powertrack Bali masih tahap adaptasi lagi. Dan di sini saya sudah mulai bisa latihan dan persiapan lebih banyak. Alhadmulillah hasilnya bisa sesuai target,” ungkap H. Akbar Taufan (Team 86 Norifumi Design One 82 Triky Swallow TK Racing)
Tahun Depan Tetap Gas
Nah, mengenai target kedepannya, ternyata ayah dari M. Rubin Caesar ini akan terus aktif mengikuti ajang balapan. Meskipun sudah ada wacana istirahat dari dunia garuk tanah, namun karena dorongan serta support yang terus ia terima membuat pak Haji terus termotivasi untuk membetot gas.
“Sebenarnya saya ingin lebih fokus kepada anak saya mas, tapi dari sponsor, orang-orang terdekat dan teman-teman berharap saya untuk terus tampil. Ya, insyallah tahun depan akan terus gas mas,” pungkas pak Haji. Sipp..! | Yugo