BalapMotor.Net – Persaingan di babak penyisihan Kawahara IRC IDC 2018 putaran ke-2 yang berlangsung di sirkuit Jl. Raya Lawu begitu sengit. Kelas Sport Tu 155cc menjadi kelas poin yang pertama kali dijalankan.
Duo dragster Jatim andalan YPM55 Kendar Creampie Racing Start Icons sukses menjadi yang tercepat di kelas ini. Ninja garapan Penceng (PRK) Klaten menjadi satu-satunya pacuan yang mampu berlari 7,0 detik.
Erwin Sredek yang start lebih dulu mampu catatkan 7,037 detik. Setelah itu Ivan Bangun menyusul di posisi kedua tercepat dengan torehan waktu 7,045 detik. Sementara posisi ke-3 diraih Hendra Kecil dengan waktu 7,109 detik.
“Saya start lebih dulu di line kanan mas, Alhamdulillah bisa jadi yang tercepat,” ujar Sredek yang baru saja melangsungkan pernikahan. “Kalau saya jalur kiri mas, tadi coba fokus saja dan tidak terburu-buru karena Sredek mampu catatkan waktu segitu,” lanjut Bangun sembari tersenyum.
So, hasil ini pun membuktikan baik jalur kanan maupun jalur kiri memiliki kualitas yang sama. Tak ada perbedaan signifikan ataupun diuntungkan dari satu jalur.
Oh ya, menarik dicermati juga beberapa draster papan atas bertumbangan. Seperti Eko Sulistyo, Alvan Cebonk dan Gery Precil. Untuk kelas lain, tunggu updatenya yak…
| Yugo | Budy