IDC 2020: MX-King Abakura, Pagi Baru Nyala, Sorenya Lolos Penyisihan FFA!

LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Menggelegar! Ya, ketika spek Yamaha MX-King 325cc by Wawan Abakura muncul di arena waiting zone kejuaraan Kawahara IRC Indonesia Drag Bike Championship (IDC) 2020.

Ini motor yang akhir-akhir ini begitu menyitas antusias pecinta balap lurus 201m. Selain soal rangka yang aneh atau berbeda dari lainnya, juga karena tampilnya MX-King ini dikelasnya para raja, Free For All (FFA).

NHKhelm

Meskipun begitu, sang tunner dan jokinya sendiri sempat was-was. Pasalnya, mereka hadir di putaran 1 Kawahara IRC Indonesia Drag Bike Championship (IDC) 2020 yang berlangsung di sirkuit NP. Lanud Gading, Wonosari ini tanpa lebih dulu setting.

Yamaha MX-King FFA Abakura Ditrajaya Manahadap

“Sebelumnya 3 hari yang lalu sempat nyala, tapi kita rubah set up dadakan. Pagi tadi jam 6 baru nyala lagi dan langsung bawa ke sirkuit. Pembalap pun sempat kuatir karena belum pernah coba sama sekali,” ungkap Wawan Abakura.

Akan tetapi, dengan waktu yang mepet dan persiapan seadaanya MX-King ini tetap nekad ditarungkan. Hasilnya? “Alhamdulillah, langkah awal Adi sanggup catatkan 6,8 detik dan lolos penyisihan. Ini jadi patokan sementara dulu. Karena sebelumnya kita juga belum pernah setting sama sekali. Ini time pertama kita,” lanjutnya.

Hasil penyisihan tadi pun menempatkan 1 spek bebek 4 langkah di pertarungan FFA yang hampir seluruhnya berbasic Ninja…!! Akankah time final besok MX-King Abakura Ditrajaya ini lebih baik lagi? Kita nantikan…… | Yugo

Hasil Penyisihan Kawahara IRC IDC 2020 Round 1 Wonosari

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakIDC Wonosari 2020: Wildan Kecil Kasih Hasil Menawan di Penyisihan! Tercepat 3 Kelas…
Artikulli tjetërDisupport Pabrikan, Honda Donny Racing Trio Banjarmasin Siap Tempur di Motoprix 2020