Honda Terus Membaik, Yamaha Mulai Khawatir

Honda membaik, Yamaha panik dalam persaingan | foto: motorsport
LENKA MiniGPSSS Racing

BalapMotor.Net – Dengan Marc Marquez sekarang semakin dekat gelar ketiganya di MotoGP, Yamaha mulai cemas dengan prospeknya di musim ini, apalagi Yamah tak mampu tampil konsisten di sepanjang musim ini.

Yamaha di musim ini telah memenangkan lima dari tujuh balapan pertama, tapi setelah itu Yamaha seperti tenggelam. Terakhir, legenda hidup MotoGP Valentino Rossi yang berhasil menang di Barcelona pada Juni.

NHKhelm

Di sisi lain, Honda yang awalnya sempat terseok-seok, kini tampil luar biasa, dengan Marc Marquez yang tampil konsisten. Telah berhasil memenangkan lima balapan dengan empat pembalap berbeda, bukti kalau Honda mampu tampil luar biasa, sementara itu Ducati dan Suzuki telah berhasil memangkan sekali balapan.

Dengan ini, Rossi pun mulai mengkhawatirkan kinerja dari motornya, “kami sedikit khawatir, saat ini kami diharuskan untuk bisa bekerja dan melakukan sesuatu yang lebih lagi hingga akhir musim ini, tetapi kami juga harus fokus menghadapi musim depan,” katanya di Aragon, saat finish di urutan ketiga.

“Memang ini akan sulit untuk bisa meningkatkan performa di empat balapan terakhir, tetapi kami akan berusaha membangun untuk menghadapi musim depan,” tambahnya.

Jorge Lorenzo juga nampak khawatir, apalagi performanya terus menurun di paruh kedua musim ini. “Yamaha beradaptasi dengan baik dengan elektronik baru, lebih baik dari Suzuki dan Honda, tapi mungkin sejak itu sudah terhenti,” kata sang juara bertahan, yang akan menjadi pembalap Ducati di musim depan.

Massimo Meregalli selaku penanggung jawab, telah melakukan yang dia bisa untuk hadapi musim ini, paling tidak untuk kembali mengangkat prestasi timnya di sisa balapan yang ada. Sementar itu, Honda telah menguji mesin baru untuk musim depan pasca balapan di Aragon, mesin barunya tentu ada pembaruan. (Deni)

VND RacingVND RacingPARDPremium
Artikulli paraprakPro Liner Pamerkan Dua Knalpot Terbarunya
Artikulli tjetërBuktikan Diri di PON, Agus Setyawan Masih Galau Cari Tim
Mahasiswa Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto. Menyukai dunia balap dan juga jurnalistik